Kebumen

Jembatan Klantong Kebumen Runtuh, Kendaraan Berat Dilarang Melintas, Warga Terpaksa Memutar

Cuaca ekstrim di Kebumen merusak 2 jembatan dan 3 ruas jalan. Jembatan Klantong runtuh dan jadi prioritas perbaikan DPUPR tahun depan.

Penulis: Agus Iswadi | Editor: Daniel Ari Purnomo
DPUPR Kebumen
JALAN LONGSOR KEBUMEN, Kondisi salah satu ruas jalan di Desa Gunungsari Kecamatan Karanggayam, Kabupaten Kebumen, yang longsor, Rabu (12/11/2025). Akibat cuaca ekstrim, DPUPR Kebumen mencatat ada tiga ruas jalan dan dua jembatan yang mengalami kerusakan. 

Ringkasan Berita:
  • Cuaca ekstrim merusak 2 jembatan dan 3 ruas jalan di Kebumen.
  • Jembatan Leuwihpari longsor, kendaraan berat dilarang lewat.
  • Jembatan Klantong sebagian runtuh, hanya bisa dilewati roda tiga.
  • Tiga ruas jalan di Karanggayam dan Alian juga longsor.
  • Perbaikan Jembatan Klantong jadi prioritas tahun depan karena vital bagi warga.

TRIBUNBANYUMAS.COM, KEBUMEN - Cuaca ekstrim yang melanda wilayah Kabupaten Kebumen beberapa hari terakhir berdampak serius pada infrastruktur.

Sejumlah fasilitas umum berupa jembatan dan jalan di beberapa titik dilaporkan mengalami kerusakan.

Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kebumen, Kurnia Hadi, membenarkan adanya kerusakan tersebut.

Baca juga: Retakan Tanah Memanjang dari Bukit Merusak Dua Rumah Warga Selogiri Kebumen, Satu Keluarga Mengungsi

Pihaknya mencatat ada dua jembatan dan tiga ruas jalan yang terdampak.

Jembatan Rusak

Kerusakan pertama terjadi di Jembatan Leuwihpari di Desa Wonotirto, Kecamatan Karanggayam.

Di lokasi ini, oprit atau bagian tanah di ujung jembatan mengalami longsor.

"Jembatan Leuwihpari di Desa Wonotirto Kecamatan Karanggayam, itu oprit jembatan longsor. Ini penanganan darurat berupa pengurukkan dan bronjong kolaborasi dengan BPBD," katanya saat dihubungi Tribunbanyumas.com, Rabu (12/11/2025).

Akibatnya, kendaraan berat dilarang keras melintas dan diminta mencari jalur alternatif karena dikhawatirkan menambah parah kerusakan.

Kerusakan lebih parah terjadi di Jembatan Klantong yang terletak di Desa Peniron, Kecamatan Pejagoan.

"Sebagian badan jembatan runtuh. Kami merekomendasikan kendaraan roda tiga maksimal yang bisa lewat. Kendaraan berat dapat memutar lewat jalan alternatif, " terangnya.

Jalan Longsor

Selain jembatan, longsor juga merusak tiga ruas jalan. Yakni di Desa Gunungsari dan Desa Clapar (Kecamatan Karanggayam), serta Desa Krakal (Kecamatan Alian).

Kurnia menjelaskan, badan jalan dan talud di Jalan Desa Gunungsari dan Desa Clapar ada yang longsor.

Pihaknya telah memasang rambu peringatan agar pengguna jalan lebih berhati-hati saat melintas.

"Jalan Desa Krakal Kecamatan Alian talud longsor sudah penanganan kolaborasi dengan BPBD, kita turunkan alat berat untuk mengurangi potensi longsoran tebing dengan cara dikikis," jelasnya.

Prioritas Perbaikan

Terkait perbaikan permanen, Kurnia menyebut perbaikan Jembatan Klantong akan menjadi prioritas pada tahun depan.

Sementara perbaikan titik lainnya akan dikaji lebih lanjut dengan mempertimbangkan skala prioritas.

"Yang mendesak Jembatan Klantong. Kalau tidak disegerakan warga memutar cukup jauh. Aktivitas warga cukup terganggu kalau tidak segera dipulihkan," pungkasnya. (Ais)

 

Sumber: Tribun Banyumas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved