Penganiayaan Batang
Pemandu Karaoke Tewas Akibat Dianiaya Seorang Pria di Batang: Tolak Ajakan Nikah
Seorang wanita pemandu karaoke dengan nama Sofi tewas setelah mengalami penganiayaan di sebuah cafe di jalan pantura Batang, Desa Tenggulangharjo.
Penulis: Andra Prabasari | Editor: mamdukh adi priyanto
TRIBUNBANYUMAS.COM, BATANG - Seorang wanita pemandu karaoke dengan nama Sofi tewas setelah mengalami penganiayaan di cafe jalan pantura Batang, Desa Tenggulangharjo, Kecamatan Subah pada Kamis 1 Juni 2023 dini hari.
Penganiayaan tersebut terekam kamera CCTV di lokasi kejadian.
Dalam video rekaman CCTV yang tersebar di media sosial, tampak korban mengenakan pakaian tangtop hitam dan outer warna putih.
Kemudian, korban bertengkar dengan seorang pria yang berada di meja operator cafe dan karaoke tersebut.
Baca juga: Pelaku Penganiayaan di Punggelan Banjarnegara Ditangkap, Motif karena Wanita
Tampak pelaku mengancam korban dengan senjata tajam.
Kemudian, pelaku berdiri dan langsung memukul wajah korban.
Tak terima dipukul, korban juga membalas dengan memukul wajah pelaku.
Kemudian korban berjalan ke arah keluar.
Namun, pelaku terus mengejar korban dan keduanya terus cekcok.
Baca juga: Viral, Penganiayaan Juru Parkir di Kemranjen Banyumas, Terduga Pelaku Kenakan Celana Loreng
Tak lama kemudian setelah terjadi percekcokan tersebut, korban ditemukan mengalami luka lebam di wajah, leher, dada, perut hingga kaki.
Sebelumnya ia sempat dibawa ke RSUD Limpung esok harinya.
Namun nahas, Sofi akhirnya meninggal dunia di RSUD akibat luka tersebut.
Jenazah pun langsung dibawa pulang ke rumahnya di Desa Tumbrep RT 02 RW 06 Kecamatan Bandar, Batang.
Baca juga: Viral Seorang Ibu Mengadu ke Hotman Paris Penganiayaan di Pondok Pesantren di Jateng, Ini Kata Polda
Penganiayaan Berat
Berdasarkan informasi yang didapat TribunBanyumas.com, Kapolres Batang, AKBP Saufi Salamun melalui Kasat Reskrim, AKP Andi Fajar menyebutkan, pihaknya saat ini tengah mendalami kasus ini.
penganiayaan di batang
penganiayaan pemandu karaoke
Batang
pemandu karaoke tewas
TribunBanyumas.com
AKBP Saufi Salamun
AKP Andi Fajar
| Bea Cukai Purwokerto Beri Panduan PMI Bawa Pulang Barang Bekas dengan Aman dan Gratis |
|
|---|
| Ingakri Janji Lagi, Israel Serang Gaza Tengah saat Gencatan Senjata |
|
|---|
| Dua Tol Bakal Berakhir di Cilacap, Kesugihan dan Patimuan Kebagian Jadi Lokasi Pintu Tol |
|
|---|
| Catat! Jokowi Takkan Tempati Rumah Pensiun di Colomadu Karanganyar |
|
|---|
| Dinas Surati SPPG dan Yasasan di Kebumen untuk Urus SLHS Segera |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/Pemandu-Karaoke-Tewas.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.