Berita Boyolali

Gunung Merbabu Diguyur Hujan Es, BMKG Ingatkan Cuaca Ekstrem di Musim Pancaroba

Hujan es melanda kawasan Gunung Merbabu, di wilayah Selo, Boyolali, Jawa Tengah.

Editor: rika irawati
Facebook Vendrascoot Wijaya
ILUSTRASI. Tangkapan layar fenomena hujan es terjadi di Kecamatan Karangmoncol, Kabupaten Purbalingga, Senin (27/12/2021). Hujan es melanda kawasan pendakian Gunung Merbabu di wilayah Selo, Boyolali, Kamis (16/3/2023). 

Kondisi ini lalu dapat membentuk butiran es di awan dengan ukuran yang cukup besar.

"Besarnya dimensi butiran es dan kuatnya aliran udara turun dalam sistem awan CB dikenal dengan istilah downdraft," lanjutnya.

Downdraft dapat menghasilkan butiran es dengan ukuran yang cukup besar yang terbentuk di puncak awan tersebut.

Saat butiran es terlalu besar, awan tidak akan kuat menampungnya lagi.

Baca juga: Pendaki Gunung Merbabu Dilarang Lewat Jalur Timboa Boyolali, Ini Alasan Balai Taman Nasional Merbabu

Akibatnya, butiran es akan turun ke dasar awan hingga keluar dari awan dan menghasilkan fenomena hujan es.

"Kecepatan downdraft dari awan Cb yang signifikan dapat mengakibatkan butiran es yang keluar dari awan tidak mencair secara cepat di udara," tambahnya.

Karena es jatuh terlalu cepat, ketika sampai dipermukaan Bumi pun masih dalam bentuk butiran es yang dikenal dengan fenomena hujan es.

Cuaca Ekstrem

Menurut Miming, hujan es masih dapat terjadi hingga masuk musim pancaroba atau sekitar Maret hingga April.

Baca juga: Cuaca Ekstrem, Jalur Pendakian Gunung Slamet di Kabupaten Tegal Ditutup Sampai Waktu Tak Terbatas

Di saat yang sama, ada juga potensi terjadinya cuaca ekstrem berupa puting beliung, hujan lebat disertai petir, dan angin kencang.

"BMKG memberikan imbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap kemungkinan terjadinya potensi cuaca ekstrem tersebut," lanjutnya.

BMKG juga mengimbau warga agar berhati-hati terhadap ancaman bencana hidrometeorologi, seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, jalan licin, dan pohon tumbang. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hujan Es Turun di Merbabu, BMKG: Masih Dapat Terjadi hingga Musim Pancaroba".

Baca juga: Penulis Buku Jokowi Undercover Dituntut 10 Tahun Penjara: Ditinggal Pengacara, Sempat Tutup Telinga

Baca juga: MAKI Ajukan Gugatan Praperadilan Kasus Calo Seleksi Bintara Polri 2022, Kasus Dinilai Sempat Mandeg

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved