Berita Sukoharjo
Polres Sukoharjo Beri Pendampingan Psikologi ke Tahanan, Kapolres: Ini Bentuk Perhatian Humanis Kami
Sebagai wujud implementasi Polisi Hadir, Polres Sukoharjo memberi pendampingan psikologis kepada para tahanan.
Penulis: Muhammad Sholekan | Editor: rika irawati
TRIBUNBANYUMAS.COM, SUKOHARJO - Sebagai wujud implementasi Polisi Hadir, Polres Sukoharjo memberi pendampingan psikologis kepada para tahanan.
Pendampingan psikologis ini diberikan Konselor Polres Sukoharjo, Bripka Yoki Permana.
Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan menjelaskan, pendampingan tersebut merupakan bentuk kepedulian Polres Sukoharjo terhadap kondisi psikologis tahanan yang ada di Polres.
"Selain mendapat pendampingan psikologi, para tahanan juga mendapatkan perhatian dalam segi kesehatan," ucap Wahyu, Rabu (23/3/2022).
Baca juga: IDI Sukoharjo Minta Profesi Dokter Tak Dikaitkan dengan Terorisme
Baca juga: Dokter Terduga Teroris di Sukoharjo Alumni UNS Solo, Sehari-hari Buka Praktik di Rumah
Baca juga: Kecelakaan Maut Bus di Bantul, Tulus Bersimpuh di Makam 4 Anggota Keluarganya di Sukoharjo
Baca juga: Polres Sukoharjo Tangkap Dokter Gadungan: Minta Uang ke Korban, Janjikan Pekerjaan PNS di RSUD
Dia menambahkan, pendampingan psikologi diberikan sebagai upaya memenuhi hak para tahanan.
"Walapun mereka ini statusnya ditahan namun sejatinya, yang ditahan itu perbuatannya. Sedangkan individunya, tidak semuanya jelek.
"Maka, secara humanis, perlu pendampingan psikologi," ungkapnya.
Wahyu berharap, program pendampingan psikologis ini dapat membantu para tahanan, terutama setelah mereka selesai menjalani hukuman dan kembali ke masyarakat.
"Para tahanan, nantinya, setelah proses hukumannya selesai, dapat kembali ke tengah-tengah masyarakat dengan baik," ujarnya. (*)
Baca juga: Jelang Ramadan, Jumlah Pengamen Badut di Purwokerto Meningkat. Ini yang Dilakukan Satpol PP Banyumas
Baca juga: Foto-Foto Pratama Arhan Gelar Latihan Perdana dengan Tokyo Verdy
Baca juga: Kasus TBC Melonjak Dua Tahun Terakhir, Dinkes Kudus Mulai Libatkan Klinik Swasta Lakukan Penanganan
Baca juga: Warga Trangkil Pati Resah Wacana Pembangunan Pabrik, DPRD Pertanyakan Perubahan Lahan Hijau Jadi KPI
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/psikolog-polres-sukoharjo-bripka-yoki-permana-memberikan-pendampingan-psikologis-tahanan.jpg)