Berita Magelang
Ada Hadiah Ayam bagi Peserta Tertua dan Berulang Tahun di Vaksinasi Covid Mertoyudan Magelang
Vaksinasi Covid-19 bagi warga lanjut usia (lansia) di Kabupaten Terus digenjot, satu di antaranya di Desa Mertoyudan, Kecamatan Mertoyudan.
TRIBUNBANYUMAS.COM, MAGELANG - Vaksinasi Covid-19 bagi warga lanjut usia (lansia) di Kabupaten Terus digenjot, satu di antaranya di Desa Mertoyudan, Kecamatan Mertoyudan.
Untuk meningkatkan antusias warga, pemerintah desa menyediakan hadiah ayam kampung bagi peserta.
Penerimanya, Mbah Sandi (80), warga Dusun Maliyan, Kecamatan Mertoyudan.
Mbah Sandi mendapat ayam lantaran tercatat sebagai peserta vaksinasi tertua di antara peserta yang hadir, Kamis (28/10/2021).
Vaksinasi tersebut diinisiasi Pemerintah Desa Kalinegoro, bekerja sama dengan Masyarakat Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo), Polres Magelang, dan PWI Kabupaten Magelang.
Baca juga: Laga Menguras Emosional di Magelang, Persita Tangerang Vs Persikabo 1973, Mitter Disuruh Minta Maaf
Baca juga: Hilang saat Turun Gunung Andong Magelang, Andi Ditemukan Selamat di Antara Semak Belukar di Jurang
Baca juga: Unggah Video Hoaks Penculikan Anak, Warga Magelang Dijemput Polisi Virtual Polda Jateng
Baca juga: Ganjar Gowes Menuju Magelang Pantau Vaksinasi Massal, Disebutnya Bagian Siapkan Sektor Pariwisata
Ketua Tim Penggerak PKK Desa Kalinegoro Yuyun Aimatussarifah mengatakan, sasaran prioritas vaksin Covid-19 ini adalah orang lanjut usia (lansia).
Sementara, hadiah yang diberikan merupakan upaya agar suasana vaksinasi tidak menegangkan.
"Hadiah ayam kampung untuk stimulus agar warga atusias mengikuti vaksin. Hadiah tesebut untuk peserta tertua dan yang sedang ulang tahun," jelas Yuyun, dikutip dari Kompas.com, Jumat (29/10/2021).
Yuyun menyebutkan, vaksinasi massal Covid-19 tersebut merupakan vaksin dosis pertama dengan sasaran sebanyak 1.000 orang.
Lansia menjadi prioritas karena dari 1.320 orang lansia di desanya, baru sekitar 27 persen yang telah menerima vaksin.
Menurutnya, ada kendala masih sedikitnya lansia yang tervaksin. Di antaranya, mayoritas lansia tidak memiliki kendaraan untuk menuju lokasi imunisasi.
"Lansia itu susah jalan, susah transportasi. Kalau mau dibonceng motor juga takut. Merasa kurang aman," kata Yuyun.
Sedikitnya jumlah lansia yang telah menerima vaksin juga karena kesulitan mendaftar pada aplikasi PeduliLindungi.
Baca juga: Korban Arisan Online Ambarawa Semarang Tunda Laporkan Bandar yang Kabur, Barang Bukti Masih Kurang
Baca juga: Patuh Turunkan Tarif Tes PCR, RSUD Kardinah Tegal Minta Pemerintah Juga Turunkan Harga Alat Reagen
Baca juga: Menwa UNS Dibekukan, Sekretariatnya Dibanjiri Poster dan Stiker Tuntutan Keadilan untuk Gilang
Baca juga: Ketua Geng Motor di Kebumen Ditangkap Polisi, Ada Sabu 4,86 Gram di Rumahnya
Kebanyakan lansia gagap mengoperasikan telepon pintar dan tidak bisa mendaftar vaksin secara online.
vaksinasi covid di magelang
mertoyudan magelang
TribunBanyumas.com
Tribun Banyumas
Magelang
Kabupaten Magelang
DETIK-DETIK Anggota TNI Terjun ke Sumur untuk Selamatkan Bocah 7 Tahun yang Tercebur di Borobudur |
![]() |
---|
Dusun Sambo di Magelang Ikut Populer Gara-gara Kasus Brigadir J. Ada Hubungan dengan Ferdy Sambo? |
![]() |
---|
Siswa SMP di Magelang Terancam Hukuman Mati, Bunuh Teman Sekelas karena Tepergok Curi HP |
![]() |
---|
Perampok di Magelang Beraksi Menggunakan Pistol Milik Polisi Pati, Ini Penjelasan Kapolda |
![]() |
---|
Bejat! Guru Ngaji di Magelang Cabuli 4 Anak Didik, Satu Orang Hamil 4 Bulan |
![]() |
---|