Berita Jawa Tengah
Realisasi Penerimaan PBB Tahun 2020 di Karanganyar Capai Rp 26,7 Miliar
Kepala BKD Kabupaten Karanganyar, Kurniadi Maulato menyampaikan, ada kenaikan sekira Rp 200 juta dari target yang ditetapkan yakni Rp 26,5 miliar.
TRIBUNBANYUMAS.COM, KARANGANYAR - Realisasi tagihan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Kabupaten Karanganyar pada 2020 mencapai Rp 26,7 miliar.
Kepala BKD Kabupaten Karanganyar, Kurniadi Maulato menyampaikan, ada kenaikan sekira Rp 200 juta dari target yang ditetapkan yakni Rp 26,5 miliar.
Target PBB tersebut sudah disesuaikan target rasionalisasi karena refocusing dampak pandemi Covid-19.
Baca juga: Puskesmas Kerjo Ditutup Tiga Hari, DKK Karanganyar: 23 Pegawai Terkonfirmasi Positif Covid-19
Baca juga: RSUD Karanganyar Dipastikan Bangun Gedung ICU Tahun Ini, Kapasitasnya Ada 20 Tempat Tidur
Baca juga: Bupati Serahkan SK 244 CPNS Kabupaten Karanganyar, Langsung Jalani Pelatihan Dasar Selama Setahun
Baca juga: Warga Karanganyar Boleh Gelar Hajatan, Simak Aturan Lengkap Berikut Ini
Sedangkan untuk Surat Pemberitahuan Pajak Terhutang (SPPT) pada 2021 ada kenaikan sejumlah 9.118 lembar dibandingkan tahun sebelumnya.
Pada tahun sebelumnya tercetak sejumlah 439.813 lembar.
Sehingga total SPPT pada tahun ini sebanyak 448.931 lembar.
"Bidang pendapatan berusaha maksimal untuk mencapai target (PBB), ada kelebihan Rp 200 juta dari target."
"Sampai Desember 2020, mampu mencapai Rp 26,7 miliar," katanya kepada Tribunbanyumas.com, Rabu (13/1/2021).
Dia menjelaskan, guna menjawab tantangan di tengah kondisi pandemi Covid-19, BKD Kabupaten Karanganyar berupaya tetap memberikan pelayanan prima dari sektor perpajakan daerah.
Kurniadi menuturkan, telah membuat inovasi pelayanan pajak daerah dengan melaunching SIIP Pakde (Situs Portal Pelayanan Pajak Daerah).
TribunBanyumas.com
Tribun Banyumas
pajak bumi bangunan
Realisasi PBB Karanganyar
BKD Kabupaten Karanganyar
Karanganyar
Pemkab Karanganyar
jateng hari ini
Juliyatmono
SPPT 2021 Karanganyar
Kurniadi Maulato
SIIP Pakde
Inovasi BKD Karanganyar
Situs Portal Pelayanan Pajak Daerah
wajib pajak
Pemkab Temanggung: Dijamin Tak Ada Kelangkaan Pupuk Tahun Ini |
![]() |
---|
Ini Kronologi Putusnya Jalur Penghubung Kebumen-Wonosobo Melalui Wadaslintang, Berikut Dampaknya |
![]() |
---|
Bupati Serahkan SK 244 CPNS Kabupaten Karanganyar, Langsung Jalani Pelatihan Dasar Selama Setahun |
![]() |
---|
Layanan Pendaftaran Ditutup Lebih Awal di MPP Pati, Sugiyono Sebut Selama Penerapan PPKM |
![]() |
---|
Sudah Dipastikan Ilegal, Penambangan Galian C di Kledung, Ini Penjelasan Lengkap Bupati Temanggung |
![]() |
---|