Pilpres 2024

Gerindra Semprit Sandiaga Uno Soal Kesiapan Maju di Pilpres 2024, Ingatkan Etika Politik

Dukungan bagi Sandiaga Salahuddin Uno untuk maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 membuat Partai Gerindra gerah.

Editor: rika irawati
TRIBUNBANYUMAS/M NAFIUL HARIS
Menparekraf Sandiaga Uno saat mengunjungi objek wisata Saloka Theme Park, di Tuntang, Kabupaten Semarang, Kamis (1/4/2021). 

TRIBUNBANYUMAS.COM, BOGOR - Dukungan bagi Sandiaga Salahuddin Uno untuk maju dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 membuat Partai Gerindra gerah.

Apalagi, Sandiaga yang merupakan Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra itu menyatakan kesiapannya maju pilpes jika ada partai politik (parpol) yang mendukung.

Terkait hal ini, Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengingatkan Sandiaga soal etike berpolitik.

Sebab, Gerindra telah mengambil keputusan untuk mencalonkan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto pada Pilpres yang akan datang.

"Kan tidak mungkin, kemudian sebagai anggota Gerindra, dicalonkan oleh parpol (partai politik) lain, sementara parpolnya punya calon presiden."

"Etikanya kan nanti kita bisa, Pak Sandi tentunya sudah dewasa dalam berpolitik," kata Dasco kepada wartawan di kediaman Prabowo, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu (4/9/2022).

Baca juga: Siap Cetak Hattrick! Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto Bersedia Jadi Capres di Pilpres 2024

Baca juga: Ketemu Puan Maharai, Prabowo Buka Kemungkinan Duet Lagi dengan PDIP di Pilpres 2024

Dasco menegaskan, Sandiaga semestinya sudah tahu langkah yang mesti diambil apabila dicalonkan oleh partai lain.

"Dia harusnya tahu, harus mengambil langkah apa ketika dia dicalonkan oleh parpol lain. Ya, itu sudah firm gitu," tegas dia.

Dasco menambahkan, Gerindra sudah berkomunikasi dengan Sandiaga perihal pernyataannya yang menyatakan siap maju pada Pilpres 2024.

Menurutnya, dalam konteks demokrasi, pernyataan Sandiaga tidak ada yang salah.

"Jadi, kami juga mempersilakan kalau ada partai politik yang mencalonkan, kami persilakan. Tapi, Gerindra sudah final, mencalonkan Pak Prabowo," tegas Dasco.

Peringatan tegas Dasco ini beralasan. Pasalnya, Selasa (30/8/2022) pekan lalu, Sandi bertemu dengan politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di salah satu rumah makan di Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dalam kesempatan itu, kepada wartawan, Sandiaga menyatakan siap mengikuti Pilpres 2024 jika mendapat dukungan.

Baca juga: Sobat Jarwo Purwokerto Banyumas Deklarasikan Dukungan Ganjar Pranowo Maju Pilpres 2024

Baca juga: Survei SMRC Anies-AHY Menangi Pilpres, AHY: Ada Harapan Masyarakat!

Namun, ia menyerahkan pada partai politik (parpol) yang mau mendukungnya soal siapa pasangan yang tepat untuk dirinya.

"Saya serahkan semuanya kepada partai politik saja. Saya pengalaman sebelumnya partai politik-lah yang akan menentukan pilihannya (pasangan)," ujarnya.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved