Teror Virus Corona
25 Dosen dan Pegawai UNS Solo Positif Covid, Kegiatan di Kampus Dibatasi Mulai 18-25 Juni
Sejumlah pegawai dan tenaga pendidik dari berbagai fakultas di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, positif Covid-19.
Penulis: Muhammad Sholekan | Editor: rika irawati
TRIBUNBANYUMAS.COM, SOLO - Sejumlah pegawai dan tenaga pendidik dari berbagai fakultas di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, positif Covid-19. Kondisi ini membuat pihak kampus menerapkan kebijakan pembatasan kegiatan kampus selama sepekan, berlaku 18-25 Juni 2021.
Kebijakan itu tertuang dalam Surat Edaran No 2185/UN 27/TU/2021.
Adapun pembatasan aktivitas kampus meliputi keseluruhan pembelajaran secara daring, pembatasan jumlah pegawai kedinasan, dan meminimalkan acara rapat secara tatap muka.
Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho mengatakan, kasus Covid-19 ditemukan di hampir setiap fakultas yang ada.
Baca juga: UNS Surakarta Lockdown Kampus, Dua Pejabat Meninggal Karena Covid-19, Riwayat Pergi ke Ubud Bali
Baca juga: UNS Jadi Satu-satunya Perguruan Tinggi yang Lolos PTN-BH Tahun 2020
Baca juga: Lima Pedagang Asal Jepara Positif Covid, Diswab Antigen saat Kirim Barang di Pasar Ciinderamata Solo
Baca juga: Promo BTS Meal McDonalds Slamet Riyadi Solo Diserbu, Kerumunan Driver Ojek Daring Dibubarkan Polisi
Dia mengungkapkan, infeksi virus SARS-CoV-2 itu di antaranya terjadi empat kasus di Fakultas Pertanian (FP), satu kasus di bagian Perencanaan, satu kasus di Perpustakaan, dan satu kasus di Sekolah Vokasi (SV).
Selain itu, tiga kasus di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), dua kasus di Fakultas Hukum (FH), empat kasus di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), dua kasus di Fakultas Teknik (FT), dua kasus di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), tiga kasus di RS UNS, dan dua kasus di Fakultas Kedokteran.
"Kami mohon doanya kepada mereka yang sekarang terpapar Covid. Semoga, bisa diberikan kesembuhan dan hasil tesnya nanti negatif," ucapnya, Jumat (18/6/2021).
Menurutnya, dari hasil tracing yang dilakukan, mayoritas pegawai dan tenaga pengajar UNS itu tertular Covid-19 dari luar kampus.
Jamal mengatakan, selain kasus aktif Covid-19, pihak kampus juga kehilangan tiga dosen dan satu tenaga kependidikan (tendik) akibat virus corona. (*)
Baca juga: Batasi Mobilitas Warga, Pemkot Semarang Tutup 8 Ruas Jalan Selama 2 Pekan. Ini Lokasinya
Baca juga: Rombongan Wakil Bupati Jombang Datangi Purbalingga, Ingin Belajar Program Tuka-Tuku untuk UMKM
Baca juga: 14 Nakes RS Elisabeth Purwokerto Positif Covid-19, Layanan IGD Ditutup Hingga 24 Juni 2021
Baca juga: Terlibat Pemakaman Pasien Covid tanpa Prokes, Sejumlah Warga di Sayung Demak Diminta Jalani Isolasi