Berita Banyumas
Atlet Difabel Banyumas Sumbang 7 Medali untuk Jateng di Peparpenas 2025
Salah satu penyumbang medali terbanyak adalah Najib Abdul Rohman, pelajar SMA Negeri 4 Purwokerto, yang turun di cabang para atletik.
Penulis: Permata Putra Sejati | Editor: Rustam Aji
Ringkasan Berita:
- Empat atlet binaan National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Banyumas membawa pulang tujuh medali untuk kontingen Jawa Tengah dalam Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) XI Tahun 2025 yang digelar di Jakarta pada 1 sampai 10 November 2025.
- Ketua NPCI Banyumas, Suwondo, menilai prestasi ini menunjukkan konsistensi atlet Banyumas dalam pembinaan olahraga difabel usia pelajar.
- Salah satu penyumbang medali terbanyak adalah Najib Abdul Rohman, pelajar SMA Negeri 4 Purwokerto
TRIBUNBANYUMAS.COM, PURWOKERTO - Atlet difabel asal Kabupaten Banyumas kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang nasional.
Empat atlet binaan National Paralympic Committee of Indonesia (NPCI) Banyumas membawa pulang tujuh medali untuk kontingen Jawa Tengah dalam Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) XI Tahun 2025 yang digelar di Jakarta pada 1 sampai 10 November 2025.
Dari tujuh medali yang diraih, rinciannya yakni satu emas, tiga perak, dan tiga perunggu.
Ketua NPCI Banyumas, Suwondo, mengatakan prestasi ini menunjukkan konsistensi atlet Banyumas dalam pembinaan olahraga difabel usia pelajar.
"Alhamdulillah, selain meraih medali, ada juga peningkatan catatan waktu, terutama di cabang atletik.
Ini kemajuan luar biasa bagi atlet muda kita," katanya kepada Tribunbanyumas.com, Senin (10/11/2025).
Salah satu penyumbang medali terbanyak adalah Najib Abdul Rohman, pelajar SMA Negeri 4 Purwokerto, yang turun di cabang para atletik.
Najib sukses menyapu bersih tiga nomor yang diikutinya dengan hasil:
Emas di nomor lari 100 meter T47 dengan catatan waktu 12,06 detik, Perak di nomor 200 meter T47 (24,89 detik),Perunggu di nomor 400 meter T47 (58,44 detik).
Baca juga: Pelatih PSIS Semarang Siap Balas Kekalahan dari Persiku di Putaran Pertama
Sementara itu, atlet Naufal Al Farizi dari cabang para bulutangkis (kelas SL3) juga tampil gemilang dengan torehan dua perak dari nomor beregu putra dan ganda putra, serta satu perunggu dari nomor tunggal putra SL3.
Tambahan satu medali perunggu datang dari Julungwangi Tri Pradika, pelajar SMA Muhammadiyah Sokaraja, yang turun di cabang para tenis meja.
Adapun satu atlet lain, Dede Saefudin, yang berlaga di cabang para renang, belum berhasil menyumbangkan medali pada ajang kali ini.
Dengan demikian, dari empat atlet yang dikirim, tiga di antaranya berhasil mempersembahkan medali bagi kontingen Jawa Tengah.
Najib Abdul Rohman mengaku sangat bersyukur bisa mempersembahkan medali untuk daerah asalnya.
"Ini hasil kerja keras, doa, dan dukungan dari banyak pihak pengurus NPCI, pelatih, keluarga, dan teman-teman.
| Pelatih PSIS Semarang Siap Balas Kekalahan dari Persiku di Putaran Pertama |
|
|---|
| Pemerintah Anugerahi 10 Tokoh Gelar Pahlawan Nasional, Siapa saja Mereka? |
|
|---|
| Presiden Prabowo Anugerahkan Soeharto Gelar Pahlawan, Rachmat Imanda: Jasanya Tak Terbantahkan |
|
|---|
| Sehari Banyumas Dilanda 23 Kejadian Bencana, Didominasi Tanah Longsor |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/sumbang-medali-difabel-banyumas.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.