Kebumen Berdaya
Sempat Minta Tolong, Penambangan Emas Ilegal di Jladri Kebumen Tewas Tertimpa Longsor
Warga Grobogan tewas tertimbun longsor saat melakukan penambangan emas ilegal di Jladri Kebumen. Korban sempat teriak minta tolong.
Penulis: Agus Iswadi | Editor: rika irawati
TRIBUNBANYUMAS.COM, KEBUMEN - Edi Sutamaji (47), warga Grobogan, sempat berteriak minta tolong sebelum tertimbun longsor saat menambang emas di lahan milik Perhutani di perbukitan Dukuh Londeng, Desa Jladri, Kecamatan Buayan, Kabupaten Kebumen, Selasa (28/10/2025) sore.
Namun, nyawa korban tak tertolong setelah dievakuasi ke RSUD Purwogondo.
Logsor yang menimpa penambang emas itu terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, saat kawasan perbukitan di Petak 70 itu diguyur hujan.
Dari pemeriksaan luar, Edi mengalami luka lecet di kepala bagian kanan dan memar di dada.
Saat kejadian, Edi menambang sendirian.
Baca juga: Kronologi Tambang Emas Kebumen Longsor Tewaskan Penambang Asal Grobogan
Di lokasi, ditemukan alat kerja sederhana, di antaranya ember, serok, cangkul, linggis, dan beberapa karung plastik yang digunakan korban untuk menambang secara manual.
Kades Jladri, Marno menyampaikan, kejadian itu pertama kali diketahui warga setempat yang tengah mencari rumput di sekitar lokasi.
"Ada warga di situ cari rumput. Itu (korban) masih sempat minta tolong."
"Sehingga, orang yang mencari rumput itu mengajak kawannya untuk menolong," katanya kepada Tribunbanyumas.com, Rabu (29/10/2025).
Marno mengatakan, jenazah korban telah diserahkan kepada pihak keluarga pada Rabu pagi.
Larangan Sejak Juli 2025
Menurut Marno, papan informasi larangan melakukan aktivitas tambang sudah dipasang di sekitar lokasi sejak Juli 2025 lalu.
Akan tetapi, masih ada orang yang nekat menambang secara ilegal di lokasi.
Berdasarkan informasi dari orang yang menambang di lokasi, terangnya, ada kandungan emas di wilayah tersebut.
Warga sekitar, Dadan (40) mengatakan, penambang emas asal Grobogan itu sudah lama melakukan aktivitas penambangan, sekitar hampir 3 tahun.
Dia menerangkan, korban membuat gubuk di tepi sungai untuk tempat istirahat saat melakukan aktivitas penambangan.
| Kronologi Tambang Emas Kebumen Longsor Tewaskan Penambang Asal Grobogan |
|
|---|
| BREAKING NEWS-Tambang Emas di Kebumen Memakan Korban, Pekerja Asal Grobogan Tewas Tertimbun |
|
|---|
| Dinas Surati SPPG dan Yasasan di Kebumen untuk Urus SLHS Segera |
|
|---|
| Pemkab Kebumen Luncurkan Posyandu 6 Bidang SPM, Dekatkan Pelayanan Dasar |
|
|---|
| Capaian Pemkab Kebumen di Bawah Kepemimpinan Lilis - Zaeni, Banyak Penghargaan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.