Berita Jawa Tengah
Begini Cara Pemkab Blora Promosikan Desa Wisata, Contoh di Dua Lokasi Ini
Dalam test tour tersebut diikuti perwakilan OPD Kabupaten Blora, duta wisata, dan tim pendampingan dari Desa Wisata Institute Yogyakarta.
TRIBUNBANYUMAS.COM, BLORA - Dua desa di Kabupaten Blora mendapat pendampingan peningkatan kapasitas pengelolaan wisata.
Keduanya adalah Desa Bangsri, Kecamatan Jepon dengan wisatanya Kampung Pelangi dan Desa Bangowan, Kecamatan Jiken, yang dikenal dengan wisata budaya dan potensi alamnya.
Pendampingan yang dilakukan Disporapar Jateng ini lanjutan dari sebelumnya, yakni pendampingan menggandeng Desa Wisata Institute dari Yogyakarta.
Baca juga: Pekan Depan BST Kemensos Mulai Disalurkan, Ada 10.774 Penerima Manfaat di Blora
Baca juga: Gelap Mata, Kakek 65 Tahun di Blora Bacok Mantan Istri yang Berduaan dengan Pria Lain di Sawah
Baca juga: Dinkes Blora Sebut 34 Faskes Sudah Siap Lakukan Vaksinasi, Termasuk Petugasnya
Baca juga: Menilik Makam Pocut Meurah Intan, Tokoh Pejuang Perempuan Asal Aceh di Blora
"Kami telah nelakukan test tour dilaksanakan di dua destinasi wisata."
"Yakni Kampung Pelangi Desa Bangsri kemudian dilanjutkan di kawasan Bukit Kunci Desa Bangowan," ujar Kabid Pariwisata Dinporabudpar Kabupaten Blora, Wahyu Tri Mulyani kepada Tribunbanyumas.com, Senin (11/1/2021).
Dalam test tour tersebut diikuti oleh masing-masing perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD), duta wisata, dan tim pendampingan dari Desa Wisata Institute Yogyakarta.
"Tujuannya ingin mempromosikan destinasi wisata Blora."
"Tentu saja dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat," tambahnya.
Di Kampung Pelangi, pengunjung disajikan dengan adanya aneka wahana swafoto dan digelarnya pertunjukan seni barongan dengan aneka atraksi.
Misalnya kuda kepang dan bujang ganong yang ditampilkan oleh kelompok seni barongan remaja desa setempat.
TribunBanyumas.com
Tribun Banyumas
Pemkab Blora
Desa wisata
Kampung Pelangi Blora
Disporapar Jateng
Desa Wisata Institute
Yogyakarta
Cara Promosikan Desa Wisata
jateng hari ini
Wahyu Tri Mulyani
Dinporabudpar Kabupaten Blora
destinasi wisata blora
Sapta Pesona
wisata
Cara Unik Warga Kebondalem Pemalang Protes, Hiasi Jalan Rusak Layaknya Perayaan Hari Kemerdekaan |
![]() |
---|
Cuma Punya Waktu Tiga Tahun, Bupati Afif Nurhidayat Prioritaskan Benahi Infrastruktur di Wonosobo |
![]() |
---|
Tanggapi Isu KLB, Srikandi Partai Demokrat Kabupaten Semarang: AHY Adalah Kader Terbaik Saat Ini |
![]() |
---|
Sudah Ada 497 Penerima Manfaat PKH Mengundurkan Diri, Data Dinsos Karanganyar Hingga Februari 2021 |
![]() |
---|
144 Peserta Dibagi 7 Bidang, BLK Karanganyar Bakal Gelar Pelatihan Berbasis Kompetensi |
![]() |
---|