Berita Populer
5 Berita Populer: Sikap Nenek Penjual Sate di Dieng Bikin Tertegun - Jejak Raja Toto di Banjarnegara
dari cerita nenek di Dieng yang membuat terkagum-kagum hingga jejak raja keraton Agung Sejagat Toto Santoso di Banjarnegara
TRIBUNBANYUMAS.COM, BANYUMAS - Dalam sepekan ini, sejumlah kejadian yang menyita perhatian masyarakat.
Tribun Banyumas merangkum peristiwa-peristiwa tersebut, dari cerita nenek di Dieng yang membuat terkagum-kagum hingga jejak raja keraton Agung Sejagat Toto Santoso di Banjarnegara
Berikut 5 berita paling populer dari tanggal 13 Januari sampai 19 Januari 2020:
1. Nenek Penjual Sate di Dieng Ini Tunggui Pembeli Makan Meski Sudah Dibayar, Alasannya Bikin Tertegun
Siang itu di kawasan wisata Dieng, rasa lapar sudah tak tertahan.
Kebetulan sekali, seorang nenek menggendong makanan melintas di depan mata.
Nenek itu seperti tahu gelagat orang lapar yang membutuhkan kehadirannya.
Ia tak segan menurunkan gendongannya, lalu menjejeri tempat duduk saya.
Puluhan butir lontong dan sate ayam dengan sambal kacang benar-benar menggoda perut.
Sebenarnya, saya termasuk yang sering ragu jajan di kawasan objek wisata.
Kecurigaan saya, pasti hidangan itu mahal, tapi belum tentu enak dimakan.
Lebih baik menahan lapar sebentar, lalu mencari makanan jika sudah keluar kawasan wisata.
Tapi entah kenapa rasa iba itu tiba-tiba muncul.
Beberapa kali orang tua itu menawarkan dagangannya ke pejalan kaki, belum ada satu pun yang membeli.
Saya pun akhirnya memutuskan membeli.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/pedagang-lontong-keliling-di-dieng-sediakan-tempat-sampah-untuk-pelanggannya.jpg)