Berita Purbalingga
Fahmi-Dimas Temui Jajaran Forkompinda Purbalingga, Minta Dukungan!
Bupati Purbalingga, Fahmi M Hanif bersama dengan Wakil Bupati, Dimas Prasetyahani melakukan kunjungan silaturahmi ke jajaran Forkompinda.
Penulis: Farah Anis Rahmawati | Editor: mamdukh adi priyanto
TRIBUNBANYUMAS.COM, PURBALINGGA - Bupati Purbalingga, Fahmi M Hanif bersama dengan Wakil Bupati, Dimas Prasetyahani melakukan kunjungan silaturahmi ke jajaran Forkompinda, Rabu (05/03/2025).
Kunjungan ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan membangun koordinasi antar-lembaga pemerintah Purbalingga.
Lawatan dimulai dengan melakukan pertemuan di Kantor Ketua DPRD Purbalingga.
Baca juga: Ingin Hidupkan Lagi Bandara Jenderal Soedirman, Bupati Purbalingga Bakal Ketemu Susi Air hingga Lion
Kemudian, dilanjutkan ke Komando Distrik Militer atau Kodim 0702 Purbalingga.
Di kodim ini keduanya diterima Dandim Purbalingga, Letkol Inf Untung Iswahyudi.
Kemudian berlanjut ke Kantor Kejaksaan Negeri Purbalingga dan ke Polres Purbalingga.
Keduanya pun melakukan tatap muka secara langsung dengan Kapolres AKBP Achmad Akbar.
Baca juga: Tertib Berlalu Lintas, Pengendara di Depan Mapolres Purbalingga Diganjar Paket Takjil Gratis
Dalam keterangan resmi yang diterima Tribunbanyumas.com, Bupati Fahmi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk mensinergikan komunikasi dan kerjasama antar lembaga pemerintahan di Purbalingga.
"Kegiatan ini dalam rangka mensinergikan komunikasi dan kerjasama antar lembaga pemerintahan di Purbalingga."
"Harapannya, kita bisa saling mendukung satu sama lain (baik itu eksekutif, legislatif dan yudikatif) untuk memajukan Pemerintahan Kabupaten Purbalingga dalam lima tahun ke depan," jelasnya.
Dengan adanya silaturahmi ini, Bupati Fahmi berharap komunikasi dan koordinasi antara pihak-pihak terkait dapat semakin meningkat, sehingga Purbalingga dapat terus berkembang dengan baik dan harmonis.
Baca juga: Implementasi Alus Dalane Kepenak Ngodene di Purbalingga Terganjal Efisiensi Anggaran?
"Kami berharap agar sinergi antar Forkompinda Purbalingga dapat terus terjaga demi kesejahteraan masyarakat," ujarnya.
Kunjungan ini pun turut mendapatkan sambutan positif dari seluruh jajaran Forkompinda Purbalingga yang mengapresiasi langkah Bupati dan Wakil Bupati untuk menjalin komunikasi serta mempererat kerja sama demi kemajuan daerah.
Kapolres Purbalingga AKBP Achmad Akbar pun turut menyampaikan apresiasinya pada Bupati dan wakil yang telah meluangkan waktu untuk berdiskusi langsung dengan jajaran Polres Purbalingga.
Ia turut menyampaikan rasa terimakasihnya dan dukungan penuh kepada upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
| Program Pemberdayaan Petani Cabai Diluncurkan di Desa Pagerandong Purbalingga |
|
|---|
| TPS3R Kutasari Purbalingga Sudah Beroperasi Sejak 2023, tapi Masih Sepi Pelanggan |
|
|---|
| Sampah di Pasar Kutasari Purbalingga Turut Disumbang Masyarakat, DLH Dorong Kerja Sama dengan TPS3R |
|
|---|
| Sertijab Perwira Polres Purbalingga, AKP Gharasa Zahra Zahirah Jabat Kasatlantas |
|
|---|
| Imunisasi di Kabupaten Purbalingga Tahun 2025 Lampaui Target |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/bupati-dan-wakil-bupati-purbalingga-berkunjung-ke-kodim.jpg)