Berita Daerah

Wisatawan Tewas saat Kemacetan Parah di Puncak Bogor, Ambulans Kesulitan Jangkau Lokasi

Kemacetan parah terjadi di kawasan Puncak Bogor saat libur panjang akhir pekan, Minggu (15/9/2024). Seorang wisatawan dikabarkan meninggal.

Editor: rika irawati
TribunnewsBogor.com/Naufal Fauzy
Arus kendaraan di Jalan Raya Puncak Bogor macet meski sudah diberlakukan one way, imbas lonjakan wisatawan libur panjang Maulid Nabi, Minggu (15/9/2024).  

TRIBUNBANYUMAS.COM, CISARUA - Ratusan ribu kendaraan terjebak macet hingga 10 jam di jalur menuju kawasan wisata Puncak, Bogor, Minggu (15/9/2024).

Libur panjang akhir pekan dan Maulid Nabi membuat wisatawan menyerbu kawasan Puncak Bogor.

Kejadian ini pun dikabarkan memakan korban. Seorang wisatawan dikabarkan meninggal di tengah kejadian.

Informasi seorang wisatawan meninggal dibenarkan Kasat Lantas Polres Bogor AKP Rizky Guntama.

Hanya saja, dia membantah, wisatawan ini meninggal karena terjebak macet.

Rizky mengatakan, wisatawan yang meninggal merupakan ibu-ibu bernama Nimih (56), warga Cipayung, Jakarta Timur.

Baca juga: Dieng Wonosobo Macet, Diserbu Wisatawan yang Ingin Habiskan Libur Panjang Akhir Pekan

Nimih meninggal saat berada di tempat wisata Agro Wisata Gunung Mas.

Dia datang bersama rombongan mengendarai bus.

Sekitar pukul 19.00, ketika almarhum selesai rekreasi di Agro Wisata, dia naik bus lalu merasakan pusing.

"Habis itu sesak napas, setelah itu keluar bus. Ketika dievakuasi ke masjid, meninggal dunia di masjid," kata AKP Rizky Guntama kepada wartawan, Minggu malam.

"Begitu ceritanya, jadi belum ada kemacetan dan lain-lainnya," sambung dia.

Dia mengatakan, jenazah almarhumah diboyong anggota Satlantas Polres Bogor sampai ke tol untuk dipulangkan ke keluarga.

"Betul (meninggal di area wisata). Bukan (kelelahan), bukan karena evakuasi di jalan, bukan, tapi ketika dievakuasi ke masjid meninggal dunia di masjid," katanya.

Rizky menduga, sakit yang diderita almarhumah menjadi penyebab meninggalnya korban saat berwisata di Puncak Bogor.

"Kemungkinan ada komorbid ya, atau ada sakit bawaan," ungkap Rizky.

Ambulans Tidak Bisa Mencapai Lokasi

Sumber: Tribun Bogor
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved