Pilbup Kendal 2024
Pakai Mobil Dinas untuk Keperluan Pilkada Kendal, Wakil Bupati Petahana Minta Maaf
Ia menggunakan mobil dinas wakil bupati untuk pemeriksaan kesehatan rangkaian Pilkada Kendal 2024.
Penulis: Agus Salim Irsyadullah | Editor: mamdukh adi priyanto
TRIBUNBANYUMAS.COM, KENDAL - Petahana Wakil Bupati Kendal yang juga bakal calon bupati di Pilkada 2024, Windu Suko Basuki meminta maaf karena memakai mobil dinas tidak sesuai peruntukannya.
Ia menggunakan mobil dinas wakil bupati untuk pemeriksaan kesehatan rangkaian Pilkada Kendal 2024.
Windu Suko Basuki pun ditegur Bawaslu Kendal karena masalah tersebut.
Baca juga: Sidang Putusan Gugatan Dico-Ali di Pilkada Kendal Digelar Hari Ini
"Iya saya kemarin waktu pemeriksaan kesehatan di Semarang ditegur Bawaslu karena pakai mobil dinas," kata Basuki, sapaannya, ditemui di kompleks Pendopo Tumenggung Bahurekso Kendal, Jumat (13/9/2024).
Basuki menerangkan, dirinya merasa malu karena belum mengetahui peraturan secara detail sehingga membuat kesalahan.
"Kemarin ditegur Bawaslu aja rasanya malu," tuturnya.
Mengetahui titik kesalahan yang diperbuat, Basuki pun langsung meminta maaf dan mengakui kesalahan yang ia perbuat.
Baca juga: Kubu Benny Siap Gugat Balik jika Bawaslu Menangkan Dico Ganinduto di Sengketa Pilkada Kendal
Menurutnya, hal itu telah menjadi prinsip hidup yang dijalani Basuki agar selalu taat aturan.
"Ya saya mengakui, siap salah enggak diulangi lagi."
"Gitu kan enak enggak usah adu argumen,"
"Prinsipnya saya orang yang tidak suka melanggar tata aturan."
"Itu hidup saya seperti itu," papar Basuki.
Sebelumnya, pemeriksaan kesehatan dilakukan di RSUP Dr Kariadi Semarang selama 2 hari, yakni mulai Jumat (30/8/2024) hingga Sabtu (31/8/2024).
Terdapat 3 bakal pasangan calon yang menjalani pemeriksaan, yakni Mirna Annisa - Urike Hidayat, Windu Suko Basuki - Nashri, dan Dyah Kartika Permanasari - Benny Karnadi.
Baca juga: Dico-Ali Siap-siap Tempuh PTTUN Gugat Pilkada Kendal
Adapun pemeriksaan kesehatan ini merupakan bagian dari proses wajib pencalonan kepala daerah.
| Hasil Real Count Pilkada Kendal 2024: Tika-Benny Bakal Dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati |
|
|---|
| Gagal Nyalon Bupati Kendal, Dico Ganinduto Tetap ke TPS Nyoblos : 5 Tahun Lagi Saya Kembali |
|
|---|
| Paslon Bupat dan Wakil Bupati i Kendal Adu Gagasan Masalah Tambak Ikan Bandeng |
|
|---|
| Pendukung Saling Olok Saat Penyampaian Visi - Misi Paslon Bupati Kendal |
|
|---|
| Jumlah Pendukung Paslon Pilkada Kendal Dibatasi saat Debat, Ini Aturannya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/wakil-bupati-kendal-windu-suko-basuki-jumat-2082021.jpg)