Berita Cilacap
Diduga Keracunan Makanan saat Bimtek, Belasan Petugas KPPS Majingklak Cilacap Dirawat Inap di RS
Belasan anggota KPPS Majingklak Cilacap dirawat di rumah sakit akibat diduga mengalami keracunan saat bimtek di balai desa setempat, Sabtu.
Jarkoni mengatakan, total ada 40 anggota KPPS yang dibawa ke sejumlah fasilitas kesehatan karena mengalami gejala seperti keracunan makanan.
"Waktunya, ada yang baru 24 jam setelah makan mengalami gejala keracunan. Awalnya, ada satu dua orang yang dibawa ke puskesmas, jumlahnya total ada 40 orang," katanya lagi.
Namun demikian, kata Jarkoni, sebagian besar hanya menjalani rawat jalan.
Namun, hingga Selasa pagi, masih ada 16 orang yang dirawat di sejumlah puskesmas dan rumah sakit.
"Semuanya, ada 16 yang masih dirawat, di Puskesmas Wanareja ada sembilan orang, sisanya di tempat lain."
"Informasi dari dokter, besok (Rabu, Red), sudah diperbolehkan pulang," katanya lagi.
Menurut Jarkoni, anggota KPPS yang dirawat kondisinya telah membaik. Mereka bisa berkomunikasi dengan baik. (Kompas.com/Fadlan Mukhtar Zain)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kronologi Puluhan Anggota KPPS di Cilacap Keracunan Makanan Usai Bimtek".
Baca juga: Banyaknya Surat Suara Pemilu 2024 Bikin Lansia di Purbalingga Bingung, Butuh 15 Menit di Bilik Suara
Baca juga: Amankan Posisi Klasemen! Berikut Prediksi Susunan Pemain Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang
| Remaja di Cilacap Sudah Lihai Jualan Narkoba, Manfaatkan Media Sosial |
|
|---|
| Daftar Desa Wisata Rintisan, Berkembang dan Maju di Cilacap |
|
|---|
| Cilacap Penyumbang Buruh Migran Terbesar di Jawa Tengah, Pemkab Perkuat Perlindungan |
|
|---|
| UMK Belum Dibahas, Buruh Tagih Janji Bupati Cilacap Syamsul Auliya |
|
|---|
| Pemkab Cilacap Targetkan Zero Korban Bencana saat Musim Hujan, Personel dan Peralatan Disiagakan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/Keracunan-makanan-muntah.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.