Berita Jateng
Ambisi Bupati Karanganyar Bikin Akademi Sepak Bola, Bina Pemain Sejak Dini
Bupati Karanganyar, Juliyatmono bakal segera membentuk akademi sepak bola guna menyiapkan pemain berprestasi sejak dini.
Penulis: Agus Iswadi | Editor: khoirul muzaki
TRIBUNBANYUMAS.COM, KARANGANYAR - Bupati Karanganyar, Juliyatmono bakal segera membentuk akademi sepak bola guna menyiapkan pemain berprestasi sejak dini.
Yuli sapaan akrab dari Bupati Karanganyar menyampaikan, banyak event dan turnamen sepak bola yang digelar di berbagai daerah.
Menurutnya banyak turnamen tersebut juga harus diimbangi dengan menyiapkan pemain.
"Menyusun pemain kalau tidak dari usia dini tidak akan menemukan kualitas pemain top, ini peluang," katanya kepada Tribunjateng.com, Selasa (26/9/2023).
Baca juga: Pagi Sekolah Malam Kerja di Warung, Siswa Pembacok Guru di Demak Tulang Punggung Keluarga
Dia menuturkan, akademi sepak bola akan dibentuk dalam waktu dekat.
Pembentukan akademi sepak bola tersebut, lanjutnya dalam rangka menyiapkan generasi emas pesepakbola.
Sehingga nantinya pemda tidak kesulitan untuk mencari pemain berbakat dari berbagai jenjang usia.
"Saya akan segera menyiapkan akademi sepakbola, kita tidak bicara sepakbola hanya temporary hanya mengikuti event, tidak. Saya akan menyiapkan pemain sepak bola melalui akademi sepak bola. supaya anak-anak didik sejak dini. Mau cari pemain U-13, U-15 tinggal ambil bank pemain," terangnya. (Ais).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/Foto-Bupati-Karanganyar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.