Asam Lambung
Penderita Asam Lambung tidak Boleh Mengonsumsi Kuning Telur, Ini Alasannya
Telur merupakan salah satu makanan yang baik bagi penderita asam lambung, namun yang boleh dikonsumsi hanya putihnya saja.
Penulis: Andra Prabasari | Editor: Pujiono JS
TRIBUNBANYUMAS.COM- Pengidap asam lambung tidak sembarangan dalam mengonsumsi makanan. Anda dapat mengkonsumsi sayuran, jahe, buah-buahan non asam, bahkan telur yang dipercaya aman bagi penderita asam lambung.
Telur merupakan salah satu makanan yang baik bagi penderita asam lambung, namun yang boleh dikonsumsi hanya putihnya saja.
Oleh karena itu batasi kuning telur karena mengandung lemak yang dapat menaikkan asam lambung.
Jika Anda mengalami kenaikan asam lambung setelah mengonsumsi telur, kemungkinan besar disebabkan oleh kuning telur.
Jadi singkirkan kunging telur dan makan putih telurnya saja.
Anda juga bisa menjadikan telur sebagai manu sarapan, namun hidari telur yang digoreng, Anda hanya diperbolehkan mengonsumsi telur rebusan saja.
Selain itu, putih telur juga dapat mengatasi naiknya asam lambung.
Lalu bagaimana aturan mengonsumsi telur bagi penderita asam lambung?
Berikut adalah aturan mengonsumsi telur bagi penderita asam lambung:
Merebus Putih Telur
Bagian putih pada telur merupakan pilihan makanan yang baik untuk penderita asam lambung, dengan cara direbus.
Tidak disarankan untuk mengonsumsi kuning telur, karena terdapat kandungan lemak yang tinggi sehingga dapat memicu gejala kenaikan asam lambung.
Jangan Goreng Telur
Jika Anda tidak bisa merebus telur, hindari telur yang digoreng, karena mengandung minyak di dalamnya. Minyak ini mengandung lemak yang tidak baik untuk lambung.
Selain digoreng, Anda juga tidak disarankan untuk mengonsumsi putih telur dengan makanan pendamping lainnya seperti saus maupun sambal.
