Berita Pendidikan
Terobosan Cara Belajar Daring di Wonosobo, Siswa Bisa Ikuti Pembelajaran Melalui Radio
Polres Wonosobo bersama Disdikpora beserta Unsiq melalui Radio Noto’s FM Jogo Wargo, Jogo Negoro berinisiatif mengadakan Siaran Radio Pendidikan (SRP)
TRIBUNBANYUMAS.COM, WONOSOBO - Tingginya kasus positif Covid-19 di Kabupaten Wonosobo membuat sistem pembelajaran tatap muka terpaksa harus batal diberlakukan kembali.
Di lain sisi, pembelajaran daring menyisakan problem tersendiri karena tidak semua siswa mampu mengakses internet secara lancar.
Karena itu, Polres Wonosobo bersama Disdikpora beserta Unsiq melalui Radio Noto’s FM Jogo Wargo, Jogo Negoro berinisiatif mengadakan Siaran Radio Pendidikan (SRP).
• Terdampak Pandemi, Seribu Paket Sembako Dibagi ke Penyandang Disabilitas di Wonosobo
• Sebulan Terakhir Meningkat, Kasus Positif Covid-19 di Wonosobo
• Ini Masker Khusus Siswa Tuna Rungu di Wonosobo, Sengaja Transparan Biar Tetap Mudah Berkomunikasi
• Jalur Pendakian Menuju Gunung Bismo Wonosobo Ditutup Lagi, Pengelola Basecamp Lakukan Kegiatan Ini
Ini untuk memudahkan para pelajar yang tak bisa mengikuti kegiatan pembelajaran via daring.
Kegiatan SRP rencananya akan mulai mengudara mulai Senin (7/9/2020).
Siaran Radio Pendidikan ini mulai pukul 08.00 hingga pukul 11.00.
Gagasan ini mendapat dukungan banyak pihak karena dinilai menjadi solusi di tengah problematika pendidikan selama masa pandemi.
Melalui siaran radio, pembelajaran diharapkan lebih mudah diakses oleh masyarakat, termasuk di desa terpencil yang susah sinyal.
“Tidak sedikit pelajar yang terhambat proses belajarnya."
"Itu karena tidak memiliki fasilitas internet maupun kesulitan dalam ekonomi,” ungkap Wakapolres Wonosobo, Kompol Sigit Ari Wibowo kepada Tribunbanyumas.com, Jumat (4/9/2020).
Pembelajaran jarak jauh yang akan disiarkan Radio Noto’s FM bagi siswa SD dan SMP.
Pembelajaran untuk siswa SD menggunakan metode tematik.
Sedangkan bagi siswa SMP metode pembelajarannya mengacu mata pelajaran.
Wakapolres berharap program ini dapat berjalan lancar dan efektif.
Ia pun mengapresiasi pihak dan dinas terkait atas terselenggaranya Siaran Radio Pendidikan ini. (Khoirul Muzakki)
• Pasangan Ngebas Ingin Fokus di Bidang Kesehatan, Siapkan Program Kartu Serasi Sehat
• Aktris Chacha Frederica Setia Dampingi Suami, Dico dan Basuki Daftar Pilkada Kabupaten Kendal
• Tinjau Industri Batik Tegalan, Dedy Yon: Kami Sedang Galakkan Pemberdayaan Ibu Rumah Tangga
• Jangan Lewatkan, Job Fair Virtual Unika Soegijapranata Semarang, Pekan Depan Diikuti 10 Perusahaan
TribunBanyumas.com
Tribun Banyumas
Polres Wonosobo
Disdikpora Kabupaten Wonosobo
Pemkab Wonosobo
Wonosobo
pembelajaran daring
pendidikan
Radio Notos FM Jogo Wargo Jogo Negoro
Radio Notos FM
Siaran Radio Pendidikan
Kompol Sigit Ari Wibowo
Ingin Lanjut S2? AGPAII Jateng dan Unwahas Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Guru PAI dan Muamalat |
![]() |
---|
Jangan Salah Pilih, Cek Akreditasi Kampus yang Akan Dituju. LLDikti Jateng Berniat Tutup 13 PTS |
![]() |
---|
Mahasiswa Unnes Protes, Nurdin Halid Bakal Diberi Gelar Doctor Honoris Causa, Ini Jawaban Rektorat |
![]() |
---|
Berbekal Baterai dan Sling Baja, Mahasiswa Unsoed Purwokerto Ciptakan Alat Deteksi Dini Longsor |
![]() |
---|
Begini Upaya Guru Olahraga Optimalkan Pembelajaran Daring di Temanggung |
![]() |
---|