Berita Banjarnegara

BREAKING NEWS - Detik-detik Bukit Longsor di Banjarnegara Timbun 20 Rumah di Desa Pandanarum

Sekitar 20 rumah di Dukuh Situkung, Desa Pandanarum, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara tertimbun longsor pada Minggu (16/11/2026)

|
Penulis: Farah Anis Rahmawati | Editor: Rustam Aji
dok. tangkapan layar rekaman warga 
LONGSOR DI SITUKUNG — Suasana di lokasi kejadian tanah longsor di Dukuh Situkung, Desa Pandanarum, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara, Minggu (16/11/2025) sore. 

Ringkasan Berita:
  • Sekitar 20 rumah di Dukuh Situkung, Desa Pandanarum, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara tertimbun longsor pada Minggu (16/11/2026) sore sekitar pukul 15.45 WIB. 
  • Camat Pandanarum, Agung Dwiatmoko mengatakan, saat ini tim relawan tengah mendata berapa jumlah orang yang tertimbun longsor serta kemungkinan korban jiwa akibat kejadian tersebut. 
  • Ia mengatakan, saat ini 120 KK di 4 RT telah mengosongkan rumahnya yang terancam longsor. 

TRIBUNBANYUMAS.COM, BANJARNEGARA —Sebuah bukit di Dukuh Situkung, Desa Pandanarum, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara, tiba-tiba longsor pada Minggu (16/11/2026) sore sekitar pukul 15.45 WIB. 

Sedikitnya  20 rumah di dusun tersebut tertimbun, namun hingga hingga berita ini diturunkan belum diketahui pasti berapa jumlah korban akibat longsor tersebut. 

Di video yang viral di media sosial, merekam detik-detik terjadi longsor.

Sejumlah warga berlarian saat melihat longsoran tanah dari atas bukit.

Sementara itu, Camat Pandanarum, Agung Dwiatmoko, mengatakan, saat ini tim relawan tengah mendata berapa jumlah orang yang tertimbun longsor serta kemungkinan korban jiwa akibat kejadian tersebut. 

"Kami bersama BPBD sedang mendata rumah dan korban yang mungkin tertimbun longsor," ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu (16/11/2025 sore). 

Ia mengatakan, saat ini 120 KK di 4 RT telah mengosongkan rumahnya yang terancam longsor. 

longsor-situkung-oke
LONGSOR-Sekitar 20 rumah di Dukuh Situkung, Desa Pandanarum, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara tertimbun longsor pada Minggu (16/11/2026) sore sekitar pukul 15.45 WIB. (dok.warga)

"Saat ini mereka telah mengungsi di tempat yang lebih aman. Seperti di Pendopo Pandanarum dan rumah warga yang masih aman karena kondisi tanah yang masih bergerak,"ujarnya. 

Pihaknya juga mengatakan, saat ini BPBD sudah turun langsung untuk melakukan asesmen terhadap korban. 

Ia juga masih menunggu informasi dari kepala desa ataupun relawan untuk memastikan berapa rumah dan jumlah korban jiwa ataupun luka. 

"Sedang kami lakukan pendataan, kami masih mencari tahu keberadaan warga yang rumahnya tertimbun longsor," pungkasnya.

Sementara itu, berdasar rilis BPBD Banjarnegara, kejadian longsor bermula saat hujan lebat di wilayah Kecamatan Pandanarum, khususnya di Dusun Situkung dengan itensitas lebat dengan durasi kurang lebih dari 3 jam.

Hal itu kemudian mengakibatkan tebing longsor yang berada di hutan pinus dengan diameter kurang lebih 100 meter x 100 meter menimpa Pemukiman warga RT 01-4 RW 03 Dusun Situkung Desa Pandanarum.

Kejadian itu menyebabkan 1 orang meninggal atas nama Klewih (40), yang ditemukan 1 km dari lokasi kejadian bencana.

Kemudian 2 orang Luka Luka dirujuk Ke RSUD BNA dan Puskesman Pandanarum.

Selain itu, masih ada 2 orang terjebak. (anr)

Sumber: Tribun Banyumas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved