Berita Jateng
Warga Talunombo Wonosobo Tak Lagi Kekurangan Air Bersih Berkat Bantuan SPAM Pemprov Jateng
Kini, harapan masyarakat untuk mendapatkan akses air bersih yang mudah akhirnya terwujud.
TRIBUNBANYUMAS.COM, WONOSOBO - Warga Desa Talunombo, Kecamatan Sapuran, Kabupaten Wonosobo sebelumnya harus menempuh jalan terjal, naik-turun, untuk menuju mata air, untuk dapat air buat mandi dan minum.
Kini, harapan masyarakat untuk mendapatkan akses air bersih yang mudah akhirnya terwujud.
Sekarang masyarakat setempat tidak lagi mengenal istilah kekurangan air seperti tahun-tahun sebelumnya.
Baca juga: Keluhan Warga Wonosobo Bisa Disampaikan Via Lapor Bupati Versi Baru, Bisa Terbuka atau Rahasia
Hal itu tidak lepas dengan tuntasnya pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Desa Talunombo belum lama ini.
SPAM itu juga sudah mulai beroperasi memenuhi kebutuhan air untuk ratusan rumah di desa tersebut.
"Alhamdulillah setelah SPAM beroperasi, tidak ada istilah kekurangan air," ujar Warga Dusun Peniron, Desa Talunombo, Kecamatan Sapuran, Kabupaten Wonosobo, Setiono saat ditemui di desanya pada Rabu (30/7/2025).
Setiono mengatakan, warga desa tersebut sempat kesulitan air bersih karena belum ada saluran air.
Baca juga: Krisis Air Bersih Mulai Melanda Warga Bojong Cilacap, Minta Bantuan ke BPBD
"Dulu, ambil air bersih harus jalan kaki untuk menuju ke mata air, jaraknya kurang satu kilometer tapi menanjak jalannya."
"Pakai jeriken dipikul."
"Sekarang sudah tidak bicara tentang kekurangan air," tuturnya.
Setelah SPAM di desanya ada, warga tidak lagi kesusahan mendapatkan air
Bahkan warga setempat sekarang bisa memanfaatkan air melimpah untuk kolam ikan kecil-kecilan.
"Yang jelas air harian tidak pernah susah seperti dulu."
"Sangat mempermudah dan menguntungkan."
"Alhamdulillah lebih murah," ujarnya.
Bantuan Pemprov Jateng
| Kecelakaan Bus di Tol Pemalang-Batang: Rombongan Berniat Wisata ke Guci, 4 Orang Tewas |
|
|---|
| Truk Gandeng Terguling di Arteri Yos Sudarso Saat Lintasi Jalan Berlubang |
|
|---|
| Demak Masih Dilanda Banjir, Desa Wonorejo Terendam |
|
|---|
| Evaluasi Pelatih Jelang Big Match Persis Solo Vs Persib Bandung |
|
|---|
| Harap Cemas Jelang Putusan Pansus Hak Angket DPRD Pati, Menanti Nasib Bupati Sudewo |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/30072025-gubernur-jateng-ahmad-luthfi-resmikan-spam-di-wonosobo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.