Berita Jateng
Mudik Lebaran 2025, Progres Perbaikan Jalan di Jateng Capai 95 Persen
Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi meninjau langsung perbaikan ruas Jalan Kesugihan-Menganti (Jalan Rawalo-Cilacap).
TRIBUNBANYUMAS.COM, CILACAP - Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi meninjau langsung perbaikan ruas Jalan Kesugihan-Menganti (Jalan Rawalo-Cilacap), tepatnya di Jembatan Losari, perbatasan Kabupaten Cilacap dan Banyumas, pada Kamis (1/3/2025).
Luthfi menyatakan, perbaikan jalan yang ada di wilayah Kabupaten Cilacap sampai saat ini sudah 100 persen.
Khususnya perbaikan untuk persiapan arus mudik-balik lebaran yang melalui wilayah tersebut.
Baca juga: Replikasi TPST Jeruklegi Cilacap Mulai Diakselerasi pada 2026, Atasi Masalah Sampah
"Hari ini kita melakukan kroscek jalan di wilayah Cilacap maupun Banyumas."
"Untuk wilayah Cilacap sudah clear, 100 persen, untuk persiapan mudik cukup," katanya di lokasi.
Ia menjelaskan beberapa jalan provinsi memang masih bergelombang.
Perbaikan yang dilakukan saat ini bersifat sementara.
Baca juga: Gubernur Luthfi Cek Layanan Kesehatan Gratis Program Dokter Spesialis Keliling di Cilacap
Beberapa jalan bergelombang itu diperbaiki secara menyeluruh dengan beton.
"Itu nantinya akan kita beton."
"Sementara ini kita haluskan dulu agar pelayanan arus mudik-balik di wilayah Cilacap sudah bisa," jelas Luthfi.
Perbaikan Jalan Jateng
Sementara itu perbaikan jalan provinsi di Jawa Tengah untuk persiapan arus mudik-balik lebaran 2025 sudah mencapai 95 persen.
Luthfi meyakini, pengerjaan perbaikan jalan dapat selesai sebelum arus mudik dimulai.
"Sampai saat ini secara keseluruhan perbaikan jalan di Jateng sudah 95 persen, kurang lima persen selesai," kata Luthfi.
Terkait Jembatan Losari di Kabupaten Banyumas, ke depan akan dilakukan duplikasi.
Jembatan yang menghubungkan Rawalo-Cilacap tersebut sudah berdiri sejak tahun 1979.
| Trans Jateng Koridor Magelang-Temanggung Digarap, Ditarget 2027 Beroperasi |
|
|---|
| Sepanjang 2025 Pemprov Jateng Terbitkan 19.061 Izin Usaha di 16 Sektor, Izin Tambang Hanya 193 |
|
|---|
| Persibat Batang Melaju ke 16 Besar Meski Takluk Lewat Penalti di Menit Akhir |
|
|---|
| Gelandang PSIS Semarang Esteban Vizcarra Minta Timnya Fokus saat Jamu Persela Lamongan |
|
|---|
| Pengelolaan Eks Pusat Perbelanjaan Milik Pemkot Semarang Disorot Dewan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/13032025-gubernur-jateng-ahmad-luthfi-tinjau-perbaikan-jalan-provinsi-di-cilacap.jpg)