Atta Aurel Menikah
Atta Halilintar Mulai Hari Ini Jadi Suami Aurel Hermansyah, Ijab Kabul Disaksikan Presiden Jokowi
Mengawali ijab kabul, Anang Hermansyah menjabat tangan Atta dan menyampaikan kesediannya menikahkan Aurel dengan Atta.
TRIBUNBANYUMAS.COM, JAKARTA - YouTuber Atta Halilintar dan penyanyi Aurel Hermansyah resmi menikah, Sabtu (3/4/2021).
Pernikahan keduanya digelar di Hotel Raffles, Setabudi, Jakarta Selatan.
Upacara ijab dan kabul dipandu langsung oleh pihak KUA Kecamatan Setiabudi, Nasrulah.
Baca juga: Ashanty dan Krisdayanti Duduk Berdampingan, Kompak Berkebaya Ungu, Lamaran Atta Aurel di Jakarta
Baca juga: Kesedihan Atta Halilitar Saat Lamar Aurel Hermansyah, Tanpa Didampingi Orangtua, Alasan Kesehatan
Baca juga: Ini Doa Krisdayanti Buat Aurel Hermansyah dan Atta Halilitar
Baca juga: Ini Konsep Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah
Mengawali ijab kabul, Anang Hermansyah menjabat tangan Atta dan menyampaikan kesediannya menikahkan Aurel dengan Atta.
"Saya terima nikahnya Aurelie Hermansyah dengan mas kawin tersebut tunai," ungkap Atta.
Kedua saksi, adalah Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto pun menyatakan bahwa pernikahan tersebut sah.
Sontak, Atta dan Aurel meneteskan air mata.
Seusai ijab kabul, Atta melantunkan doa untuk rumah tangga.
Dia mendoakan Aurel, lalu mengecup kening istrinya tersebut.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo menjadi saksi dari pihak keluarga mempelai pria dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjadi saksi dari pihak mempelai wanita.
Sebelum menggelar akad nikah, Atta dan Aurel diketahui telah melalui berbagai acara jelang pernikahan, dari lamaran, siraman, pengajian, hingga Henna Night. (*)
Artikel ini telah tayang sebelumnya di Kompas.com berjudul Sah, Atta Halilintar Menikah dengan Aurel Hermansyah
Baca juga: Cerita Sopir Bus Dewi Sri di Tegal, Alih Profesi Jadi Tukang Parkir Akibat Kebijakan Larangan Mudik
Baca juga: Pemilik Odong-odong di Kota Tegal Diberi Waktu Sebulan, Ubah Spesifikasi Jadi Sepeda Wisata
Baca juga: Satu dari Tiga Teknisi Tewas Seusai Tersengat Listrik, Perbaiki Lampu di SPPBE Petarukan Pemalang
Baca juga: Gaji Petugas Kebersihan Bakal Setara UMK Pemalang, Janji Mukti Agung Wibowo
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/atta-suami-aurel.jpg)