Berita Pendidikan
Pendataan Penerima BSU Guru Honorer Masih Dilakukan di Batang, Disinkronkan dengan Kemendikbud
Berdasarkan data Paguyuban Tenaga Honorer Pendidik dan Kependidikan (Pagardika) Kabupaten Batang, tenaga honorer saat ini capai 1.700 orang.
Penulis: budi susanto | Editor: deni setiawan
TRIBUNBANYUMAS.COM, BATANG - Disdikbud Kabupaten Batang melakukan pendataan ke guru honorer.
Pendataan itu dilakukan untuk pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) untuk guru honorer.
Diketahui BSU sebesar Rp 1,8 juta untuk guru honorer bisa dicairkan November dan Desember 2020.
Untuk itu Disdikbud Kabupaten Batang segera melakukan pendataan, agar hak BSU guru honorer segera tersalurkan.
Baca juga: Setelah Kolam Renang, Kini THR Kramat Batang Dilengkapi Panggung Budaya
Baca juga: Pengembangan Wana Wisata Si Kembang Terkendala Perizinan, Begini Respon Disparpora Batang
Baca juga: Enam Kluster Pariwisata Dikembangkan Bertahap di Batang, Contohnya Alun-alun Kecamatan Bawang
Baca juga: Wihaji Gagas Wisata Sekaligus Beramal, Ajak Anak-anak ke Pusat Teknologi Milik Pemkab Batang
Menurut Kepala Disdikbud Kabupaten Batang, Ahmad Taufiq, selain melakukan pendataan, Pemkab Batang juga sedang mendalami kualifikasi dari Kemendikbud terkait BSU.
"Pandataan sedang kami lakukan."
"Data yang kami peroleh, akan disinkronkan dengan kualifikasi dari Kemendikbud," paparnya kepada Tribunbanyumas.com, Rabu (25/11/2020).
Dilanjutkannya, guru honorer di Kabupaten Batang juga memperoleh BOSDA mencapai Rp 34 miliar yang sudah digelontorkan beberapa waktu lalu.
"Untuk itu regulasi dan kualifikasi dari Kemendikbud akan kami pelajari, nantinya yang sudah dapat BOSDA, akankah dapat BSU atau tidak," jelasnya.
Adapun berdasarkan data Paguyuban Tenaga Honorer Pendidik dan Ke pendidikan (Pagardika) Kabupaten Batang, tenaga pendidikan honorer saat ini capai 1.700 orang.
Ribuan pengajar honorer itu mengampu pendidik di jenjang TK, SD, hingga SMP sederajat. (Budi Susanto)
Baca juga: Dinkes Dirikan Tenda Darurat di Halaman RSUD Cilacap, Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19
Baca juga: Wujud Empati, Pemkab dan Kodim Banjarnegara Kirim Bantuan Buat Warga Terdampak Banjir di Cilacap
Baca juga: Vaksin Covid-19 Didistribusikan Mulai Desember di Jateng, Cilacap Dapat Jatah Paling Banyak
Baca juga: Santri Positif Covid-19 Sudah Sembuh, Ponpes El Bayan Cilacap: Musibah Ini Jadi Pelajaran Berharga