KAI
Usai Jadwal Ambyar Akhir Pekan, KAI Pastikan Perjalanan dari Purwokerto Kembali Normal Tepat Waktu
Setelah kekacauan jadwal yang membuat penumpang gigit jari, KAI Daop 5 membawa kabar baik. Seluruh perjalanan kereta kini telah pulih.
TRIBUNBANYUMAS.COM, PURWOKERTO - Para penumpang kereta api di wilayah Daop 5 Purwokerto akhirnya bisa bernapas lega.
Setelah akhir pekan yang diwarnai ketidakpastian dan pembatalan jadwal, layanan perjalanan kereta api kini dipastikan telah kembali normal seratus persen.
Pemandangan kereta yang berangkat tepat waktu pada Senin (27/10/2025) pagi menjadi penanda berakhirnya efek domino dari gangguan operasional yang terjadi di Jakarta.
Baca juga: Jalur Kereta Imbas Gangguan KA Purwojaya Akhirnya Normal Kembali
Kabar baik ini menjadi jawaban atas kekecewaan ratusan penumpang yang perjalanannya sempat ambyar akibat dibatalkannya sejumlah kereta pada hari Minggu kemarin.
Pagi ini, situasi di stasiun-stasiun utama seperti Purwokerto dan Kutoarjo telah kembali seperti sedia kala.
Manager Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto, Krisbiyantoro, mengonfirmasi bahwa KA Cakrabuana relasi Purwokerto – Gambir telah meluncur dari Stasiun Purwokerto tepat pada pukul 05.30 WIB.
Demikian pula dengan KA Sawunggalih dari Stasiun Kutoarjo yang berangkat sesuai jadwal pada pukul 06.30 WIB.
“KAI berhasil memulihkan operasional, sehingga pelanggan kembali dapat menikmati perjalanan yang lancar dan tepat waktu,” terang Krisbiyantoro.
Tak hanya dari Daop 5, belasan kereta api dari Jakarta yang melintasi wilayah Banyumas Raya juga dilaporkan berangkat tanpa keterlambatan.
Mulai dari KA Taksaka dan Argo Dwipangga dari Stasiun Gambir, hingga KA Fajar Utama, Gajahwong, dan Serayu dari Stasiun Pasarsenen, semuanya beroperasi sesuai jadwal.
Kondisi ini menandai tuntasnya penanganan gangguan KA Purwojaya di Stasiun Kedunggedeh yang sebelumnya menjadi biang keladi kekacauan.
“Ketepatan waktu adalah bentuk nyata komitmen KAI dalam memberikan pelayanan prima. Kami akan terus menjaga kepercayaan masyarakat dengan menghadirkan perjalanan yang aman, nyaman, dan dapat diandalkan,” tutup Krisbiyantoro.
| Jalur Kereta Imbas Gangguan KA Purwojaya Akhirnya Normal Kembali |
|
|---|
| Tiga Kereta Daop 5 Purwokerto Batal Buntut Gangguan KA Purwojaya, Pengembalian Tiket 100 Persen |
|
|---|
| Naik Kereta Tak Cuma Sampai Tujuan, KAI Purwokerto Bikin Gerbong Jadi 'Klinik Berjalan' |
|
|---|
| Lokomotif KA Kamandaka 'Mogok' di Tengah Jalan, Penumpang Tujuan Purwokerto Tertahan Hampir Dua Jam |
|
|---|
| Sisir Rel Sejauh 6 Kilometer, Petinggi KAI Purwokerto 'Blusukan' Cari Potensi Bahaya Tersembunyi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.