Vakansi

Temukan Lokasi Lapis Kukus Lawang Semu Semarang Terdekat, Buka 4 Store Baru!

Lapis Kukus Lawang Sewu membuka empat store baru yang berlangsung pada 22 dan 23 Februari 2025.

dok pribadi
PEMBELI ANTRE - Pelanggan menyerbu promo di Lapis Kukus Lawang Sewu. (Dok Lapis Kukus Lawang Sewu) 

TRIBUNBANYUMAS.COM, SEMARANG - Lapis Kukus Lawang Sewu membuka empat store baru yang berlangsung pada 22 dan 23 Februari 2025.

Grand Opening di Mranggen, Tlogosari, Gajah Raya, dan Ungaran Timur disambut dengan antusias oleh masyarakat yang memadati store sejak pagi hari.

Selama dua hari pelaksanaan Grand Opening, pelanggan sangat antusias memanfaatkan promo spesial Beli 1 Gratis 1, yang hanya berlaku saat acara berlangsung.

Baca juga: Selama Ramadan, Jam Buka Tempat Hiburan di Semarang Dibatasi. Tempat Karaoke Sampai Pukul 24.00 WIB

Banyak pelanggan yang datang bersama keluarga dan teman untuk merasakan kelembutan dan kelezatan Lapis Kukus Lawang Sewu sebagai oleh-oleh asli Semarang.

"Respon pelanggan luar biasa."

"Kami sangat senang melihat betapa besar antusiasme masyarakat dalam menyambut pembukaan store baru kami."

"Ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus memberikan kualitas terbaik dan kemudahan akses bagi pelanggan,” ujar Yudi Permadi, CEO Lapis Kukus Lawang Sewu, dalam keterangan tertulis, Minggu (23/2/2025).

Baca juga: Pasar Dugderan Semarang Diramaikan Wahana Permainan dan UMKM

Lapis Kukus Lawang Sewu Kini semakin dekat dengan bertambahnya empat store baru ini, Lapis Kukus Lawang Sewu semakin mudah dijangkau oleh masyarakat Semarang dan sekitarnya.

Pelanggan kini memiliki lebih banyak pilihan lokasi untuk mendapatkan oleh-oleh favorit mereka tanpa harus bepergian jauh.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelanggan yang telah hadir dan meramaikan Grand Opening."

"Dukungan yang luar biasa ini semakin mengukuhkan Lapis Kukus Lawang Sewu sebagai pilihan utama oleh-oleh asli Semarang," tambahnya.

Lapis Kukus Lawang Sewu telah dikenal sebagai salah satu oleh-oleh asli Semarang yang cocok untuk berbagai momen, mulai dari hantaran untuk keluarga, teman, hingga suguhan dalam acara spesial.

Dengan berbagai varian rasa yang menggugah selera, produk ini menjadi pilihan favorit bagi banyak orang.

"Kini, kami pubya 15 store yang tersebar di berbagai lokasi, Lapis Kukus Lawang Sewu semakin mudah dijangkau oleh masyarakat Semarang dan sekitarnya," sebutnya. (*)

Sumber: Tribun Banyumas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved