Berita Nasional
Flyover Madukoro Semarang Senilai Rp 198 Miliar Diresmikan Presiden Prabowo
Prabowo mengatakan, infrasturkur merupakan hal penting untuk membuka konektivitas dan memperlancar arus lalu lintas
Penulis: Eka Yulianti Fajlin | Editor: khoirul muzaki
"Semua yang kami kerjakan sudah dicek BPK. Lampu-lampunya sudah diserahkan ke pemkot," ucapnya.
Baca juga: Nestapa Warga di Pesisir Utara Jateng, Hidup Selalu Berjibaku dengan Banjir Kala Hujan
Kondisi sebelum dibangun Flyover Madukoro, simpang ini kerap mengalami kemacetan hingga ratusan meter. Setelah dibangun flyover ini, kemacetan pun mulai teratasi.
Titik ini merupakan titik yang cukup vital dimana jarak flyover dengan bandara Ahmad Yani sekira 2 kilometer atau hanya 10 menit dari ini.
Flyover ini menghubungkan bandara dengan pusat Kota Semarang serta menjadi jalur utama arah Jakarta menuju Surabaya.
Dalam peresmian tersebut, turut hadir Menteri PU, Dody Hanggodo, Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah, Agus Harimurti Yudhoyono, Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya, Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, serta jajaran Kementerian PUPR dan Forkopimda setempat. (eyf)

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.