Berita Jateng
PENYEBAB Kebakaran Tempat Karaoke di Tegal, Korsleting di Musala
Tim Inafis Polda Jateng bersama Tim Labfor Mabes Polri melakukan olah TKP kebakaran di Karaoke Orange.
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: mamdukh adi priyanto
TRIBUNBANYUMAS.COM, TEGAL - Polisi mengungkapkan penyebab kebakaran yang terjad idi tempat karaoke Orange di Kota Tegal, Jawa Tengah, Senin (15/1/2024).
Tim Inafis Polda Jateng bersama Tim Labfor Mabes Polri melakukan olah TKP kebakaran di Karaoke Orange.
Dugaan sementara, kebakaran terjadi karena korsleting.
Baca juga: VIDEO Detik-detik Orange Karaoke Tegal Kebakaran yang Tewaskan 6 Pemandu Lagu

Diungkapkan, korsleting terjadi di atap musala di lantai 3.
Kasubdit 1 Ditreskrimum Polda Jateng, AKBP Agus Endro Wibowo mengatakan, titik api diduga dari atas musala atau terjadi korsleting.
Bagian yang terbakar atapnya yaitu plafon.
Tetapi, apinya tidak menjalar ke seluruh ruangan, hanya menimbulkan asap.
Baca juga: SUMBER API Kebakaran Orange Karaoke Tegal, 6 Pemandu Lagu Terjebak dan Tewas
Sementara, bangunan fisik bangunan karaoke yang terbakar juga sedikit
"Diduga banyak asap tebal, kemungkinan itu dari kabel-kabel yang terbakar sehingga baunya menyengat," katanya.
AKBP Endro mengatakan, olah TKP dilakukan Subdit 1 Ditreskrimum Polda Jateng, Tim Inafis Polda Jateng, dan Tim Labfor Mabes Polri.
Tim sudah membawa barang bukti yang nanti akan dianalisa di Labfor.
"Kami sudah mengamankan barang bukti yang nanti akan dianalisa di Labfor," ujarnya.
6 Pemandu Lagu Tewas
Enam pemandu lagu tewas dalam kebakaran Orange Karaoke Kota Tegal, Senin (15/1/2024).
Baca juga: Korban Kebakaran Karaoke Orange Kota Tegal Tak Sadarkan Diri, Diduga Sesak Napas
Tempat karaoke yang berada di Jalan Veteran Tegal Timur tersebut terbakar pada Senin pagi sekitar pukul 09.00 WIB.
Enam orang pemandu lagu terjebak di dalam gedung tempat karaoke yang memiliki tiga lantai tersebut.
Enam orang meninggal tersebut meninggal karena kesulitan bernapas akibat asap yang mengepung mereka.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal, M Zaenal Abidin mengatakan, korban kebakaran yang masuk ke rumah sakit sementara berjumlah 15 orang.
Sejumlah 6 orang meninggal dunia dan 9 orang masih dirawat di rumah sakit.
"Sudah dari lokasi, meninggal dunia karena mati lemas.
Karena kemasukan karbon dioksida (CO2)," katanya saat ditemui di RSUD Kardinah Kota Tegal.
Baca juga: Orange Karaoke Tegal Kebakaran, 6 Pemandu Lagu Terjebak
Zaenal mengatakan, sejumlah 9 korban yang masih dirawat kondisi umumnya bagus.
Korban yang dibawa ke RSUD Kardinah sebanyak 15 orang, sejumlah 6 orang dinyatakan meninggal dunia dan 9 orang lainnya masih dirawat.
Korban MD yaitu Nurmala Adrianti (20) dari Kabupaten Purwakarta, Ika Nurhayatin (26) dari Kabupaten Bandung, Putri Nur Fajar (28) dari Kabupaten Cirebon, Anggun Silviana Putri (22) dari Kabupaten Tegal, Ajeng Siti Qomariyah (26) dari Kabupaten Pemalang, dan Ila Saripah (30) dari Kabupaten Purwakarta. (*)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.