Tips Kesehatan

Awas! Terlalu Lama Scrolling Media Sosial Bisa Memicu Penuaan Dini

Lima kebiasaan ini bisa memicu penuaan dini. Di antaranya, terlalu lama scrolling atau mengakses media sosial di depan laptop atau ponsel.

Editor: rika irawati
UNSPLASH/AUSTIN DISTEL
Ilustrasi scrolling media sosial. Penelitian yang diterbitkan dalam Aging and Mechanisms of Disease diungkapkan, sinar biru dari laptop ataupun ponsel dapat merusak sel-sel otak dan mata yang bisa mempercepat penuaan dini. 

TRIBUNBANYUMAS.COM - Tanda-tanda penuaan di tubuh seiring bertambahnya umur sebisa mungkin dihindari.

Namun, secara tak sadar, sejumlah kebiasaan bisa memicu tanda-tanda penuaan muncul lebih cepat atau disebut penuaan dini.

Normalnya, tanda-tanda penuaan muncul setelah usia 30 tahun. Pada saat itu, proses internal tubuh akan cenderung melambat.

Dilansir dari WebMD, penuaan dini ditandai munculnya bintik hitam, keriput, nyeri sendi, dan penurunan kemampuan mental serta fisik.

Baca juga: Cuaca Panas Ekstrem Berdampak ke Kesehatan Kulit, Dokter Oke Beberkan Tips Pencegahannya

Tanda penuaan dini tersebut tidak bisa dihindari. Akan tetapi, Anda bisa mencegah tanda penuaan agar tidak datang lebih cepat.

Satu di antaranya, mulai mengubah kebiasaan sehari-hari.

Lima Kebiasaan yang Harus Dihindari

Dilansir dari Eat This Not That, sejumlah kebiasaan ternyata bisa mempercepat proses penuaan.

Jika Anda ingin mencegah munculnya penuaan dini, sebaikanya hindari lima aktivitas berikut:

1. Terlalu banyak menonton televisi

Studi yang dilakukan American Heart Association menyimpulkan, terlalu banyak menonton televisi dapat menurunkan kemampuan kognitif dan hilangnya kemampuan berpikir seseorang.

"Temuan kami menunjukkan bahwa jumlah menonton televisi, salah satu jenis perilaku kurang gerak, mungkin terkait dengan penurunan kognitif dan penanda pencitraan kesehatan otak," kata Priya Palta, seorang ahli saraf di New York-Presbyterian/Columbia University Irving Medical Center.

Penelitian tersebut juga mengindikasikan bahwa terlalu sering menonton televisi, berhubungan dengan volume materi abu-abu yang lebih rendah di otak.

Materi abu-abu itu bertanggung jawab atas sejumlah proses saraf yang penting, seperti pengambilan keputusan.

2. Duduk terlalu lama

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved