PSIS Hari Ini
Ini Kendala Kiper PSIS Semarang Selama Libur Latihan: Sempat Sulit Dapat Tempat Latihan
Selama di Pati, Jokri masih tetap dengan agendanya mengolah si kulit bundar dengan beberapa rekannya untuk menjaga kondisi.
Penulis: Franciskus Ariel Setiaputra | Editor: deni setiawan
TRIBUNBANYUMAS.COM, SEMARANG - Penjaga gawang PSIS Semarang, Joko Ribowo bersyukur masih bisa menjalani latihan mandiri di luar rumah kendati saat ini masih diberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Darurat.
Adanya kebijakan pemerintah tersebut memang menjadi landasan PSIS sejauh ini meliburkan agenda tim.
Hal ini dimanfaatkan sejumlah pemain yang berdomisili di Kota Semarang dan sekitarnya kembali ke rumah masing-masing.
Baca juga: Wellcome Bruno Silva, Bomber PSIS Ini Sudah Tiba di Semarang
Baca juga: Semua Pemain PSIS Semarang Kembali Diliburkan, Tidak Ada Jadwal Latihan Hingga 20 Juli 2021
Baca juga: Fardhan Nandana Ditunjuk Jadi Manajer Tim PSIS Semarang, Berikut Profil Putra Kedua Junianto
Baca juga: Alhamdulillah Sudah Clear Semua, Pemain Asing PSIS Semarang Bakal Datang Bertahap
Jokri demikian sapaan akrab Joko Ribowo memilih kembali ke Pati berkumpul bersama keluarga.
Selama di Pati, Jokri masih tetap dengan agendanya mengolah si kulit bundar dengan beberapa rekannya untuk menjaga kondisi.
"Seperti biasa kalau latihan tim diliburkan saya tetap jaga kondisi di rumah."
"Ya tipis-tipis dengan teman-teman di sini," kata Jokri kepada Tribunbanyumas.com, Senin (12/7/2021).
Jokri menyebut, aturan PPKM membuat kegiatan di luar rumah harus menaati protokol kesehatan secara ketat.
Hal ini pula yang membuatnya berlatih hanya dengan beberapa rekannya.
Di sisi lain, Jokri sempat kesulitan mendapat lokasi latihan karena aturan PPKM Darurat.
"Alhamdulillah masih ada tempat untuk menjaga kondisi."
"Di masa PPKM Darurat ini kami juga latihannya tidak full banyak orang."
"Paling banyak hanya 10 orang," kata Jokri.
"Yang penting bisa tetap jaga kondisi," ungkapnya.