Berita Kendal

Banjir di Kendal Meluas Hingga 8 Kelurahan, 7 Wilayah Lain Dilanda Longsor dan Angin Ribut

Hujan deras yang melanda Kendal mengakibatkan banjir, longsor, pohon tumbang, hingga angin ribut. Banjir ke Kecamatan Kendal meluas.

ISTIMEWA/DOK BPBD KENDAL
LONGSOR - Material longsor menjebol dinding rumah warga di Dusun Getas Lor RT 05 RW 02 Desa Getasblawong, Kecamatan Pageruyung, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Minggu (14/12/2025) petang. 

Ringkasan Berita:
  • Hujan deras yang melanda wilayah Kendal mengakibatkan bencana alam di delapan kecamatan.
  • Kondisi terparah terjadi Kecamatan Kendal dimana banjir yang terjadi meluas hingga delapan kelurahan.
  • Selain banjir, wilayah lain mengalami longsor, angin puting beliung, juga pohon tumbang.
  • Sejumlah bencana, terutama pohon tumbang, sudah berhasil ditangani.

 

TRIBUNBANYUMAS.COM, KENDAL - Banjir dan longsor melanda sejumlah titik di delapan kecamatan di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Minggu (14/12/2025) petang.

Bencana alam ini dipicu hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut selama beberapa jam.

Delapan kecamatan yang terdampak di antaranya Kecamatan Pageruyung, Weleri, Ringinarum, Kangkung, Cepiring, Kendal, Limbangan, dan Rowosari. 

"Iya, betul, itu karena hujan deras pada kemarin mengakibatkan beberapa titik terdampak bencana alam," kata Sekretaris BPBD Kendal Ahmad Huda Kurniawansah, Senin (15/12/2025).

Huda mengungkapkan, di Pageruyung, longsor melanda dua desa, yakni Desa Getasblawong dan Watudono.

Di Desa Getasblawong, longsor terjadi pada senderan tanah dan menimpa dinding sebelah kiri rumah milik Basuki, warga Dusun Getas Lor RT 05 RW 02.

Baca juga: Sungai Kendal Meluap Masuk ke Permukiman Warga, Ahmad Keluhkan Sedimentasi yang Tak Dikeruk 10 Tahun

Dikatakannya, rumah yang terkena longsor itu sebelumnya tengah direnovasi pemilik rumah.

Belum selesai renovasi, dinding rumah terkena longsoran.

"Rumah itu dihuni 9 orang, saat masih renovasi terkena longsor. Tapi tidak ada korban jiwa," tuturnya.

Sedangkan di Desa Watudono, longsor terjadi di Surokonto Wetan yang membuat sebagian akses jalan sempat tertutup material longsor

Huda mengatakan, saat ini, material longsor telah dibersihkan dan jalan sudah bisa dilalui kembali.

"Itu menutup sebagian akses jalan, saat ini sudah ditangani dan bisa dilalui," sambungnya. 

Sementara, di Kecamatan Weleri permukiman warga di Desa Sidomukti dan Manggungsari terendam banjir akibat limpasan Sungai Damar.

Air masuk ke permukiman sekitar pukul 17.00 WIB.

Sumber: Tribun Banyumas
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved