Berita Jateng
Skul.id Jadi Teman Belajar Siswa di Banjarnegara, Bisa Unduh Buku hingga Presensi Mandiri
Aplikasi Skul.id hadir sebagai jawaban. Produk Telkomsel itu memudahkannya mengajar dengan metode kekinian.
Penulis: khoirul muzaki | Editor: khoirul muzaki
TRIBUNBANYUMAS.COM, BANJARNEGARA- Hari Pelanggan Nasional, sertiap tanggal 4 September, jadi momentum perusahaan untuk lebih memperhatikan karyawan
Tidak kecuali Telkomsel yang selama ini berkomitmen memberikan layanan terbaik berbasis pada kebutuhan pelanggan.
Telkomsel memberikan solusi digital melalui berbagai inovasi layanan untuk memanjakan pelanggan.
Termasuk melayani dunia pendidikan yang dituntut adaptif terhadap perkembangan teknologi digital.
Lewat aplikasi Skul.id, Telkomsel hadir membawa solusi digitalisasi pendidikan.
Aplikasi ini memiliki fitur lengkap untuk menunjang pendidikan, antara lain menu Presensi atau kehadiran, Wali Kelas, Jadwal, Nilai, Catatan Sikap, E-book, E-Rapor, Quiz, hingga Pesan untuk saling bertukar pesan antarpengguna.
Iya, para guru kini dituntut menguasai dunia digital. Sebab siswa yang mereka asuh adalah digital native atau generasi Z yang lahir di tengah pesatnya kemajuan teknologi digital dan internet.
Ahmad Taufik, guru di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTs N) 4 Banjarnegara sadar hal itu.
Karenanya, meski termasuk guru sepuh, untuk urusan teknologi ia tak mau ketinggalan.
Ia menyadari metode pembelajaran konvensional tak lagi relevan dengan tuntutan zaman. Anak didiknya yang lahir dari rahim teknologi tak mungkin diasuh dengan metode tradisional.
Gayung bersambut. Aplikasi Skul.id hadir sebagai jawaban. Produk Telkomsel itu memudahkannya mengajar dengan metode kekinian.
Ia dapat mengarahkan siswanya untuk mengakses buku-buku elektronik di Skul.id.
Siswa tak harus meminjam buku di perpustakaan atau menenteng buku berat untuk pembelajaran.
"Saya sendiri juga suka pakai digital untuk pembelajaran," katanya, Selasa (30/9/2025)
Selain e-book, guru sepertinya bisa memanfaatkan berbagai fitur yang bisa menunjang proses belajar mengajar.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.