Berita Kebumen
Tim Task Force Kemenkes Apresiasi Penanganan Covid-19 di Kebumen
Tim Task Force Kementerian Kesehatan Kesehatan RI mengapresiasi penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen.
Penulis: rahdyan trijoko pamungkas | Editor: rika irawati
TRIBUNBANYUMAS.COM, KEBUMEN - Tim Task Force Kementerian Kesehatan Kesehatan RI mengapresiasi penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen.
Hal ini disampaikan tim yang dipimpin Brigjen TNI (Purn) dr Jajang Edi Priyatno saat berkunjung ke Kebumen, Kamis (1/10/2020).
Rombongan diterima pejabat sejumlah pejabat, di antaranya Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah dr Yulianto Prabowo, Bupati Kebumen Yazid Mahfudz, Sekda Kebumen Ahmad Ujang Sugiono, Kepala Dinas Kesehatan Kebumen dr HA Dwi Budi Satrio, serta pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait.
Dalam pertemuan itu, Yazid memaparkan jumlah warga terpapar Covid-19 di Kebumen yang meningkat cukup tajam.
• Masjid Pancasila Kebumen Jadi Simbol Pemersatu Umat, Berikut Ini Sejarah Berdirinya
• Indahnya Keberagaman, Ketika Warga Katolik Kebumen Suplai Sayuran Buat Santri Ponpes
• Apresiasi Pengendara Bermotor Pakai Masker, Kapolres Kebumen Beri Duit dan Sayur
• Penyelesaian Jalan Lingkar Utara Kebumen Terkendala Izin Perbaikan Ruas yang Masuk Lahan Perhutani
Data Kamis, 1 Oktober 2020, jumlah kasus positif mencapai 670 orang, meliputi dirawat sebanyak 275 orang dan pasien sembuh sebanyak 377 orang. Sementara, jumlah yang meninggal dunia sebanyak 18 orang.
"Saat ini, ada 17 kecamatan masuk zona merah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kebumen," jelasnya.
Bupati menegaskan, Pemkab Kebumen terus melakukan berbagai upaya untuk menanggulangi dan meminimalkan penyebaran Covid-19.
"Di antaranya, melanjutkan penerapan kebijakan dan tata laksana penanganan Covid-19 Kabupaten Kebumen hingga ke tingkat kecamatan serta desa," tutur dia.
Sementara itu, Jajang Edi Priyatno menjelaskan, pemerintah melalui Kemenkes membentuk Tim Task Force Covid-19 (TFC).
• Harga Emas Antam di Pegadaian Pagi Ini, 2 Oktober 2020 Rp 1.054.000 Per Gram
• Jadwal Acara TV Hari Ini, Jumat 2 Oktober 2020: Ada Film Gods of Egypt di Trans TV
• Densus 88 Geledah Rumah Terduga Teroris di Kudus: Bawa HP dan Buku
• Ganjar: Kunci Penanganan Klaster Ponpes Ada di Kerja Sama Kiai, Pengelola Ponpes, dan Pemerintah
TFC ini untuk menindaklanjuti arahan presiden dalam penanganan Covid-19 di sembilan daerah prioritas.
"Keberadaan TFC untuk menjembatani pemerintah pusat dan daerah dalam menangani Covid-19," ujar dia.
Meski ada tren kenaikan kasus, ia mengapresiasasi penanganan Covid-19 di Kabupaten Kebumen. (*)