Berita Jateng

Gerindra Pekalongan Dukung Pilkada Lewat Mekanisme DPRD

mekanisme Pilkada melalui DPRD dinilai memiliki sejumlah keunggulan, antara lain efisiensi anggaran

Penulis: Indra Dwi Purmomo | Editor: khoirul muzaki
Tribun Jogja
Ilustrasi Pemilu 2024. 

TRIBUNBANYUMAS.COM, - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Pekalongan Catur Andriansah menegaskan, komitmennya untuk mendukung pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) melalui mekanisme Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).


Sikap tersebut disampaikan, sebagai bagian dari pandangan politik partai dalam menyikapi dinamika demokrasi di tingkat daerah.


Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Pekalongan, Catur Andriansah, menyatakan bahwa mekanisme Pilkada melalui DPRD dinilai memiliki sejumlah keunggulan, antara lain efisiensi anggaran, serta penguatan peran lembaga perwakilan rakyat dalam menentukan arah kepemimpinan daerah.


"Melalui DPRD, proses Pilkada dapat berjalan lebih efektif dan efisien."


"Selain itu, mekanisme ini juga memperkuat fungsi DPRD sebagai representasi suara masyarakat," ujar Catur Andriansah saat ditemui di Tribunjateng.com, usai rapat paripurna di gedung DPRD setempat, Rabu (31/12/2025).


Menurutnya, pelaksanaan Pilkada melalui DPRD juga dapat meminimalkan potensi konflik horizontal di tengah masyarakat, serta mengurangi praktik politik biaya tinggi yang kerap muncul dalam pemilihan langsung.


"Dengan demikian, stabilitas sosial dan politik daerah dapat lebih terjaga," ujarnya.


Catur menambahkan, dukungan DPD Gerindra Kabupaten Pekalongan terhadap mekanisme tersebut sejalan dengan arah kebijakan partai di tingkat pusat.

Baca juga: Lika-liku Perajin Wayang Kulit di Banjarnegara, Bagong Sulit Cari Kulit Kerbau


Namun demikian, pihaknya tetap menghormati setiap keputusan yang nantinya ditetapkan oleh pemerintah dan pembentuk undang-undang.


"Pada prinsipnya, Gerindra siap mengikuti aturan yang berlaku. Yang terpenting adalah, proses demokrasi tetap berjalan dengan menjunjung tinggi kepentingan rakyat dan kemajuan daerah," tegasnya.


Pihaknya berharap, wacana dan kebijakan terkait sistem Pilkada ke depan dapat dikaji secara matang dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, sehingga menghasilkan mekanisme demokrasi yang lebih berkualitas dan berkeadilan. (Dro)

 

Sumber: Tribun Banyumas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved