Berita Nasional
Tugas Khatib Salat Jumat Besok, Kemenag: Sampaikan Pesan Persaudaraan Pasca-Pemilu 2024
Kementerian Agama mengimbau khatib salat Jumat, besok, menyampaikan pesan persaudaraan berkenaan rampungnya tahapan pemungutan suara Pemilu 2024.
Penulis: rika irawati | Editor: rika irawati
TRIBUNBANYUMAS.COM, JAKARTA - Kementerian Agama mengimbau khatib salat Jumat, besok, menyampaikan pesan persaudaraan berkenaan rampungnya tahapan pemungutan suara Pemilu 2024.
Diharapkan, pesan-pesan persaudaraan yang disampaikan membuat suasana pasca-pemungutan suara Pemilu 2024 makin adem.
Imbauan ini disampaikan Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kementerian Agama, Adib.
"Kami mengimbau kepada para khatib Jumat untuk menyuarakan pesan merekatkan persaudaraan pasca-Pemilu 2024 di mimbar-mimbar masjid," ujar Adib dikutip dari website Kemenag RI, Rabu (14/2/2024).
Adib mengatakan, khatib punya peran sangat penting dalam memberi pemahaman dan pencerahan kepada jemaah terkait pentingnya menghargai keragaman pilihan politik.
Baca juga: Kemenag Fasilitasi Pembuatan Sertifikat Halal Gratis bagi 1 Juta UMK, Begini Cara Daftarnya
Baca juga: Kemenag Launching PMB PTKIN, Berikut Jadwal dan Alur Pendaftarannya Jangan Sampai Kelewatan!
Perbedaan yang ada tidak semestinya menjadi sebab renggangnya hubungan persaudaraan.
"Selama proses kampanye, di tengah masyarakat kerap terjadi perdebatan terkait pilihan politik. Karenanya, khatib punya peran penting untuk menjaga suasana tetap kondusif dan persaudaraan," ungkapnya.
"Jangan terpancing dengan isu-isu yang berpotensi menimbulkan konflik," imbuh Adib.
Adib mengajak umat Islam di Indonesia bersikap dewasa dalam menyikapi hasil demokrasi yang berlangsung tiap lima tahun sekali ini.
"Tunjukkan sikap dewasa di tengah masyarakat. Jangan melakukan tindakan yang dapat mengancam sendi-sendi kerukunan bangsa dan negara," pesan Adib. (*)
Baca juga: Aksi Kamisan di Depan Kantor Gubernur Jateng, Aktivis Ingatkan Potensi Bangkitnya Orde Baru
Baca juga: Pura-pura Lihat Perhitungan Suara, Karyawan Pabrik di Pringapus Semarang Gondol Motor Petugas KPPS
| Pembeli Umat Islam Jarang yang Sadar, Warung Bakso di Bantul Ternyata Pakai Daging Babi |
|
|---|
| Bertaruh Hidup di Jakarta, Air Hujan pun Mengandung Mikroplastik Beracun |
|
|---|
| Yakin Ijazah Gibran Palsu, Roy Suryo dan RIsmon Ajak Masyarakat Lengserkan Gibran dari Kursi Wapres |
|
|---|
| Jokowi Angkat Suara Ramai-ramai Orang Permasalahkan Whoosh : Kita Bukan Mencari Laba |
|
|---|
| BREAKING NEWS! KPK Selidiki Dugaan Korupsi Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/jemaah-melaksanakan-salat-jumat-di-masjid-agung-darul-muttaqin-batang-belum-lama-ini.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.