Berita Jateng
Bupati Pekalongan Ungkap Obrolan Jokowi dengan Petani di Saung : Dikasih Macam-macam
bahwa banyak sekali yang dibicarakan bersama para petani, seperti masalah pupuk, harga kebutuhan pokok yang sekarang.
TRIBUNBANYUMAS.COM, KAJEN - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meminta para petani segera menanam padi.
Ini dikatakan Presiden RI Jokowi usai kunjungan kerja ke Desa Kaibahan, Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, Rabu (13/12/2023).
Terlebih saat ini sudah mulai memasuki musim penghujan sehingga lahan bisa segera diolah.
"Karena el nino, kita agak mundur sedikit semoga ini segera kita kejar agar tanam, tanam, tanam," kata Presiden Republik Indonesia Joko Widodo kepada Tribunjateng.com.
Pihaknya berharap pada bulan Maret atau April seluruh wilayah di Indonesia sudah mulai panen.
Baca juga: Ngeri, Polisi Temukan 5 Mayat Tak Beridentitas di Unpri Medan. Sempat Dihalangi Pihak Kampus
Pantauan Tribunjateng.com, Presiden RI Jokowi didampingi Menko PMK Muhadjir Effendy, Mentan Arman Sulaiman, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq bersama perwakilan petani berbicara bersama di saung yang ada di tengah-tengah sawah yang dikunjungi Jokowi.
Sementara itu, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq mengucapkan terimakasih kepada Presiden Jokowi atas kunjungannya ke beberapa daerah di Kabupaten Pekalongan.
"Masyarakat sangat senang dengan kedatangan Presiden Jokowi ke sini, karena memang Pak Jokowi presiden yang baik," katanya.
Saat disinggung, terkait hal apa yang dibicarakan bersama petani di saung bupati Fadia mengungkapkan, bahwa banyak sekali yang dibicarakan bersama para petani, seperti masalah pupuk, harga kebutuhan pokok yang sekarang.
"Tadi banyak sekali ngbrol dengan pak Jokowi, Kabupaten Pekalongan banyak bantuan yang kita dapat. Kita diberikan rumah pompa, mau dibangunkan sumur untuk para petani, mau dikasih pupuk. Dikasih macam-macam, pokoknya Alhamdulillah, berkah," imbuhnya. (Dro)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banyumas/foto/bank/originals/presiden-jokowi-dialog-dengan-petani-di-pekalongan-rabu-13122023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.