Bus Masuk Jurang Sarangan
Bus Wisata Rombongan Warga Manyaran Kota Semarang Terjun ke Jurang Sarangan Magetan, 7 Orang Tewas
Bus rombongan wisata dari Kota Semarang, Jawa Tengah, terjun ke jurang di jalur wisata Tawangmangu-Sarangan, Magetan, Jawa Timur, Minggu (4/12/2022).
Penulis: rika irawati | Editor: rika irawati
TRIBUNBANYUMAS.COM, MAGETAN - Bus rombongan wisata dari Kota Semarang, Jawa Tengah, terjun ke jurang di jalur wisata Tawangmangu-Sarangan, Magetan, Jawa Timur, Minggu (4/12/2022).
Kecelakaan sekitar pukul 11.00 WIB itu mengakibatkan tujuh orang tewas, dua di antaranya sopir dan kernet.
Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan mengatakan, lokasi kecelakaan ada di daerah Cemorosewu, perbatasan Jawa Timur dan Jawa Tengah.
Saat ini, semua korban telah dievakuasi ke RSUD Dr Sayidiman Magetan.
"Tujuh orang meninggal dunia, 31 orang mengalami luka berat, dan 14 orang luka ringan."
"Untuk korban, semua telah dievakuasi ke RSUD Sayidiman Magetan," kata Ridwan dalam tayangan Breaking News Kompas TV, Minggu siang.
Baca juga: Truk Bermuatan Minuman Isotonik Terguling di Jalan Tembus Sarangan Tawangmangu, Warga Jarah Muatan
Baca juga: Video Baku Hantam Pengunjung dan Pedagang di Telaga Sarangan Viral, Dipicu Pesan Satai Keliling
Ridwan mengatakan, kedalaman jurang mencapai 30 meter.
Menurut Ridwan, saat kecelakaan, arus lalu lintas ramai dan sedikit berkabut.
Jalur yang dilewati bus tersebut merupakan turunan yang memiliki tikungan curam.
Informasi yang didapat, imbuh Ridwan, ada dua bus yang membawa rombongan warga RT 05 RW 02, Manyaran, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang.
Mereka rombongan warga yang ingin berwisata ke Telaga Sarangan di Magetan, Jawa Timur.
"Bus rombongan pertama sudah pulang ke Semarang. Yang mengalami kecelakaan rombongan bus kedua," imbuhnya.
Baca juga: Bus Wisata Rombongan dari Demak Tabrak Tebing di Tawangmangu Karanganyar, Berawal dari Rem Blong
Baca juga: Bus Rombongan Wisata dari Nganjuk Tabrak Warung Kelontong di Tawangmangu Karanganyar
Sementara, dikutip dari Kompas.com, Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Magetan AKP Trifona Situmorang mengatakan, bus wisata Semeru Putra Transindo itu diduga mengalami kerusakan rem.
Akibatnya, sopir hilang kendali saat bus melalui jalur turunan curam.
"Diduga masalah rem karena sempat kami periksa, ada bagian rem yang patah," kata Trifona di lokasi kejadian.
Bus pengangkut 52 penumpang ini kemudian menabrak besi pembatas jalan dan masuk ke jurang.
Kendaraan itu baru terhenti di dasar jurang dengan keadaan tersangkut pohon. (*)
Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bus Wisata dari Semarang Masuk Jurang di Magetan, 7 Orang Tewas".
Baca juga: Presiden Jokowi Minta Maaf ke Warga Yogya dan Solo jika Pernikahan Kaesang-Erina Ganggu Lalu Lintas
Baca juga: Jarak Luncuran Guguran Awan Panas Gunung Semeru Makin Panjang, 93 Warga Candipuro Diungsikan
Baca juga: Kapten Pilot Belum Ditemukan, Pencarian Helikopter Polri yang Jatuh di Belitung Timur Diperpanjang
Baca juga: Erupsi Gunung Semeru Diprediksi Picu Tsunami di Okinawa, Jepang Keluarkan Peringatan Dini